Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ajarkan Pelajar Bijak Dalam Menerima Informasi

Di tengah maraknya informasi palsu atau yang lebih dikenal hoax beredar di masyarakat saat ini melalui media sosial

Penulis: FX Ismanto
zoom-in Ajarkan Pelajar Bijak Dalam Menerima Informasi
TRIBUNNEWS.COM/HO
Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik kepada para pelajar di dua sekolah menengah atas, di antaranya SMAN1 Paringin dan SMAN1 Lampihong, beberapa waktu lalu. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fx Ismanto

TRIBUNNEWS.COM, BALANGAN - Di tengah maraknya informasi palsu atau yang lebih dikenal hoax beredar di masyarakat saat ini melalui media sosial. Membuat Diskominfo Kabupaten Balangan mencoba membentengi masyarakat setempat dengan pengetahuan tentang jurnalistik.

Sasaran awal Diskominfo dalam pemberian pengetahuan tentang jurnalistik ini yaitu para pelajar di dua sekolah menengah atas, di antaranya SMAN1 Paringin dan SMAN1 Lampihong.

Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar.
Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar. (TRIBUNNEWS.COM/HO)

Dalam pelatihan ini sendiri, Diskominfo langsung mendatangkan instruktur dari anggota PWI Tabalong-Balangan, yaitu Wahyudi wartawan Harian Radar Banjarmasin dan Sugianoor dari Harian Mata Banua.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Balangan, Gunawan melalui Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Saluran Komunikasi Publik, Enggo Widodo menjelaskan, selaain membentengi para siswa dari informasi hoax yang mengandung adu domba, tujuan diadakannya pelatihan ini adalah sebagai wadah bagi siswa untuk menyalurkan bakatnya di bidang menulis.

“Di akhir pelatihan kita adakan semacam evaluasi berupa praktek penulisan berita dan hasilnya alhamdulillah lumayan bagus, ” jelas Enggo.

Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar.
Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar. (TRIBUNNEWS.COM/HO)

Enggo menambahkan, setelah pelatihan ini selesai diharapkan akan muncul bibit-bibit jurnalis berbakat baru atau citizen jurnalis, yang bisa menjadi kontributor berita untuk media online milik Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Balangan dan juga milik Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

Berita Rekomendasi

“Kami juga sudah menyiapkan reward untuk setiap kontributor yang tulisannya terbit di dua media online tersebut, ” tandasnya.

Sementara itu, Kepala SMAN 1 Lampihong, Bahriadi, menyambut baik kegiatan pelatihan ini. Hal itu tidak terlepas dari antusias siswa-siswi yang ingin mengikuti kegiatan pelatihan jurnalistik tersebut, mengingat di SMAN 1 Lampihong belum ada ekstrakurikuler jurnalistik.

Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar.
Diskominfo memberi pelatihan dan pengetahuan tentang jurnalistik para pelajar. (TRIBUNNEWS.COM/HO)

“Semoga siswa-siswi yang mengikuti pelatihan hari ini bisa maksimal menyerap ilmu yang diberikan, dan bisa mempraktekkannya dengan membuat tulisan yang dimuat di media,” harapan Kepala SMAN1 Lampihong penuh keyakinan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas