Soal Fashion, Girlband Mannequin Kombinasikan Gaya Korea dan Barat
Soal busana panggung, girlband Mannequin berselera kombinasi Korea dan barat.
Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang S. Prabowo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Para personel girlband Mannequin mempunyai selera sendiri mengenai fashion.
Namun girlband yang beranggotakan Dearly, Gina, Dayna, Nathalie, dan Keyla itu lebih memilih style western atau kebarat-baratan.
"Style kami ngikutin ke Korea juga, tapi lebih banyak ke western. Sebenarnya kami ada gaya masing-masing," kata Dearly saat jumpa pers di kawasan Epicentrum, Senin (10/6/2013).
Mengenai ciri khas apa yang hendak ditonjolkan dari Mannequin, Dearly tak menjawab gamblang. Ia hanya mengatakan kalau kostum mereka saat perform selalu terkonsep.
Menurutnya Mannequin tak selalu memakai rok saat manggung, dan tak juga selalu memakai celana saat perform. Mereka lebih memilih kostum yang bisa membuat gerakan mereka lebih fleksibel.
"Sekarang (konsepnya) lagi macan. Kami selalu terkonsep dari kostum saat perform, tapi karakter masing-masing. Kami basicnya kan model, jadi selalu ada gerakan jalan," tukasnya.