Cantiknya Miss Universe 2013 Dibalut Endek Bali Berprada
Gaun koktil tenun endek Bali bernuansa keunguan membaluti tubuh Miss Universe 2013 asal Venezuela Gabriela Isler
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Daniel Ngantung
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gaun koktil tenun endek Bali bernuansa keunguan membaluti tubuh Miss Universe 2013 asal Venezuela Gabriela Isler saat menghadiri jumpa pers di Grand Sahid Jaya, Jakarta Selasa (28/1/2014).
Gaun tersebut merupakan rancangan desainer muda Didiet Maulana dari label IKAT Indonesia by Didiet Maulana.
Dalam pesan singkatnya kepada Tribunnews.com, Rabu (29/1/2014), Didiet mengatakan gaun tersebut dibuat dari tenun endek yang dipercantik dengan detail prada.
"Ini koleksi terbaruku, koleksi spesial Balinesia Tropicana. Pertama kali off runway dipakai dia," kata desainer lulusan Ilmu Arsitektur Universitas Parahyangan, Bandung, itu.
Ini bukan kali pertamanya Didiet dipercayakan untuk mendesain busana Miss Universe untuk kunjungannya ke Indonesia.
Tahun lalu, Didiet diberi kesempatan untuk merancang gaun Miss Universe 2012 Olivia Culpo. Kala itu Didiet membuatkan Olivia sebuah gaun koktil peplum dari tenun Sengkang Makassar.
Rancangan Didiet nantinya juga akan mewarnai Malam Pemilihan Puteri Indonesia 2014 yang dihelat malam ini. "Kontestan yang lolos 10 besar akan mengenakan karyaku," katanya. Namun Didiet tak mau berbicara banyak soal busana tersebut dengan berdalih itu sebagai kejutan.