Tiwul Gunung Kidul Kini Teksturnya Selembut Roti
Jangan membayangkan tiwul masa lalu. Tiwul Yu Tum sudah selembut roti. Warnanya pun menarik
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Di zaman penjajahan dulu, di sebagian besar wilayah Gunung Kidul tiwul menjadi makanan pokok. Begitu juga ketika masa paceklik tiba, tiwul menjadi penyelamat. Pengganti beras ini terbuat dari ketela pohon. Sifatnya yang mengembang ketika sampai di perut membuat si penyantap menjadi cepat kenyang.
Namun kini posisinya berubah. Meski masih dimakan, tiwul sudah tak lagi menjadi makanan pokok. Beralih menjadi kudapan atau jajanan pasar. Di Gunung Kidul, salah satu penjual tiwul yang legendaris adalah Tumirah. Tiwul Yu Tum sudah menjadi jaminan mutu.
Tumirah (alm.) berjualan tiwul sejak tahun 1985. Berawal dari berjualan keliling kampung, saat ini Yu Tum sudah memiliki tiga gerai yang ditangani menantunya. Gerai sekaligus dapur utamanya terletak di Jalan Pramuka, Wonosari. Dari gerai itu tiwul sekarang menjadi oleh-oleh yang dilirik pelancong saat berlanglang di Gunungkidul.
Jangan membayangkan tiwul masa lalu. Tiwul Yu Tum sudah selembut roti. Warnanya pun menarik. Tumbukan gaplek yang menjadi bahan baku tiwul memang halus. Ditambah gula jawa, maka tiwul racikan Yu Tum ini rasanya manis. Berpadu dengan rasa gurih dari parutan kelapa, maka sore hari menjadi lebih berwarna ditemani secangkir kopi atau teh.
Dalam prosesnya, Tiwul Yu Tum menggunakan tungku tradisional berbahan bakar kayu. Begitu juga dengan kuali logam dan kukusan kerucut dari bambu masih dipertahankan. Hal ini dimaksudkan untuk menjaga citarasa hasil olahannya. Untuk dijadikan sebagai oleh-oleh, sudah disiapkan besek bambu.
Ketela yang menjadi bahan baku tiwul pun diolah menjadi makanan khas lain seperti gatot, keripik, dan getuk goreng. Tersedia pula tiwul instan yang bisa dikukus sendiri di rumah. Juga rasa keju dan cokelat.
Tiwul Yu Tum
Jalan Pramuka no. 36, sebelah Balai Desa Wonosari
Telp. 0274-7889300, 0813-2874 1792
Koordinat GPS: S7o57'57,7" E110o36'34,9"
Jam buka: 06:00 - habis