Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Moge Club Indonesia Rayakan Ultah dengan Gelar Kongkow Bikers

Moge Club Indonesia menggelar ulangtahun ke-3 dengan acara Kongkow Bikers 2015. Mau gabung?

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Moge Club Indonesia Rayakan Ultah dengan Gelar Kongkow Bikers
Tribunnews/Jeprima
Pabrikan sepeda motor asal Inggris, Triumph ikut meramaikan ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (22/9/2014). Triumph menampilkan 7 tipe dari 12 tipe yang baru mereka luncurkan dengan kisaran harga Rp 305 juta hingga Rp 569 juta per unit. (Tribunnews/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Moge Club Indonesia merayakan ultah ke-3 dengan Kongkow bikers (Kongbikes) 2015. Ketua Chapter Moge Club Indonesia (MCI) Kota Bekasi Indra Pranajaya menjelaskan kegiatan tersebut akan diadakan selama sepekan, mulai tanggal 18 hingga 24 Januari 2015.

Indrajaya menjelaskan kegiatan ini khusus otomotif, yang digelar secara Indoor di Mall Tamini Square, mulai pukul 11.00 - 22.00 WIB. Ajang tersebut bertujuan untuk mempererat kekerabatan seluruh komunitas motor di Jabodetabek.

"Kongbikes ini diselenggarakan sebagai ajang silaturahmi serta solidaritas antar komunitas motor besar se-Jabodetabek maupun daerah lainnya di luar Jabodetabek," ujarnya.

Sementara itu, kata Indra acara tak hanya sekedar kegiatan kumpul-kumpul semata, namun di dalamnya juga akan diisi beragam kegiatan yang akan memanjakan para bikers yang hadir. Moge Club Indonesia juga nantinya akan menyajikan bursa aneka motor gede, bursa part apparel aksesories untuk biker.

"Kita juga akan serta satu lagi yakni penggalangan donasi untuk para anak yatim yang masuk dalam agenda tahunan Moge Club Indonesia," ungkap Indra. (Fajar Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas