Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Banyak Bulu di Lengan, Wajah dan Dada Libido Seksnya Tinggi: Mitos Atau Fakta?

Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan bulu badan adalah hormonal, makanan, dan musim.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Banyak Bulu di Lengan, Wajah dan Dada Libido Seksnya Tinggi: Mitos Atau Fakta?
The World Arounds
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Rambut merupakan salah satu bagian dari kulit yang terdapat pada seluruh tubuh, kecuali telpak tangan, telapak, kaki, kuku, dan bibir.

Rambut halus yang muncul di bagian tubuh, seperti lengan, kaki, wajah, dada, dan ketiak kerap disebut sebagai bulu. Namun, betulkah banyak bulu pertanda libido tinggi?

Berkembang mitos di masyarakat bahwa seseorang yang memiliki banyak bulu, libidonya tinggi atau gairah seksualnya tinggi.

Padahal, hal tersebut tidak betul. Dr Tridia Sudirga, Sp.KK, dokter kulit dan kelamin Mabes Polri dan Polda Metro Jaya, mengatakan, dalam berbagai penelitian tidak ditemukan hubungan yang jelas antara jumlah bulu dengan libido.

Kemampuan seksual atau libido tidak dapat dilihat dari tampilan fisik.

“Banyak atau sedikitnya bulu yang tumbuh di tubuh tidak memiliki hubungan dengan libido. Maka, banyak bulu tak berarti libido tinggi,” ucap Tridia yang juga praktek di Klinik Erha.

Pertumbuhan bulu pada setiap orang berbeda-beda. Banyak sedikitnya bulu pada tubuh dipengaruhi oleh faktor utama yaitu genetis dan ras.

Berita Rekomendasi

Sedangkan, faktor yang mempengaruhi pertumbuhan bulu adalah hormonal, makanan, dan musim.

Libido yang tinggi dipengaruhi oleh hormon, bukan bulu. Misalnya, pada laki-laki dipengaruhi hormon testosteron dan wanita oleh hormon estrogen.

Ada laki-laki yang memiliki hormon testosterone tinggi justru tidak memiliki bulu.

Selain itu, libido juga dipengaruhi oleh faktor kemampuan menerima dan mengelola rangsangan seksual, kesehatan fisik, dan suasana hati (mood), dan pola hidup yang baik.

Nah, sekarang Anda sudah tahu kan kalau itu hanya mitos.

Sumber: Intisari
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas