Badan Melar Setelah Melahirkan? Pakai Stagen Ampuh Bikin Langsing? Ini Kata Ahli
Tak sedikit perempuan yang percaya bahwa dengan menggunakan stagen dan minum jamu khusus bisa memperkecil dan memperkencang perut.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Perubahan badan melahirkan pasti akan dialami banyak bunda.
Kenaikan berat badan yang terus bertambah kerapkali menghantui para ibu.
Bentuk tubuh yang rasanya semakin membesar karena kenaikan berat badan selama kehamilan yang mencapai 12,5 kg hingga 17,5 kg membuat kita tak percaya diri.
Karena alasan tersebut, maka kita akan melakukan berbagai cara untuk mengembalikan bentuk tubuh ke semula.
Salah satunya, adalah dengan menggunakan stagen.
Stagen adalah semacam korset berbentuk kain panjang yang dililitkan ke perut.
Tak sedikit perempuan yang percaya bahwa dengan menggunakan stagen dan minum jamu khusus bisa memperkecil dan memperkencang perut.
Namun ternyata, menggunakan stagen bukanlah cara yang tepat untuk mengecilkan dan mengencangkan perut.
Mau buktinya? Yuk simak penjelasan Dr. Riyan Hari Kurniawan, Sp.OG.
Menurut spesialis obgyn dari Bamed Health Care ini, stagen hanya bersifat mengencangkan kulit perut.
“Stagen hanya bersifat mengencangkan kulit perut, namun tidak berefek pada penurunan berat badan dan membuat langsing,” tuturnya.
Untuk mengembalikan perut langsing dan kencang setelah melahirkan, Dr. Riyan menyarankan untuk menjaga pola makan dan menerapkan gaya hidup sehat.
Baca: Duh Itu Luka Caesarnya Sudah Sembuh? Lihat Apa yang Dilakukan Nia Ramadhani Agar Langsing?
“Hal yang dapat diupayakan untuk mengembalikan berat badan ke ideal tentu dengan menjaga diet yang seimbang dan sehat disertai olahraga teratur,” jelasnya.
Dr. Riyan menegaskan, bahwa stagen tidak berpengaruh pada kencangnya perut seusai melahirkan.
“Organ rahim akan kembali ke ukuran awal secara alami pada minggu ke-6 setelah melahirkan, dan ini tidak berhubungan dengan ketatnya stagen,” tutupnya.
Berita sudah dipublikasikan Nova.Id dengan judul Siapa Bilang Stagen Bikin Perut Kecil, Kencang, dan Langsing Setelah Melahirkan?