Casio Luncurkan Jam Tangan Hasil Kolaborasi dengan Seniman Legendaris New York
Casio meluncurkan jam tangan kolaborasi G-Shock dengan Stash, seniman legendaris dari New York.
Penulis: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Casio meluncurkan jam tangan kolaborasi G-Shock dengan Stash, seniman legendaris dari New York.
Model jam tangan yang diberi nama GA100ST-2A ini menampilkan cipratan biru yang khas di atas tali berwarna hitam.
Baca: Tersandung Kasus Narkoba, Ello Kini Dekatkan Diri Pada Tuhan
"Saya melihat bahwa masyarakat menerima G-Shock sejak awal jam tangan ini diluncurkan karena gayanya dan juga ketangguhannya," kata Stash dikutip Casio saat pembukaan gerai Casio di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (10/8/2017).
"Desain jam tangan ini juga sangat cocok digunakan bagi mereka yang casual, sering bergerak dan beraktivitas," kata Marketing Comunication Manager of Casio Watches, Mochammad Yusuf kepada Tribunnews.com di tempat yang sama.
Menurut pria yang akrab disapa Iyoes itu, model GA100ST-2A dilengkapi dengan struktur shock resistant dan water resistant hingga 200 meter.
"Selain itu terdapat pula fitur magnetic resistance, lampu auto LED, kemampuan memberikan waktu di 48 kota dunia, 4 alarm harian, dan masih banyak lainnya."
Model GA100ST-2A dibanderol seharga Rp 2,799 juta dan tersedia di gerai Casio Plaza Senayan, Neo, Soho, Grand Indonesia, Lippo Karawaci, Ambarukmo Yogyakarta, Beachwalk Bali, dan beberapa tempat lainnya.
"Karena ini edisi terbatas, di Indonesia hanya tersedia 70 buah. Nah, buat Anda yang tertarik, sebaiknya cepat sebelum kehabisan," tandas Iyoes.