Tiga Cara Ampuh Mengatasi Rambut Kering
Rambut kering ini disebabkan oleh kurangnya kelembapan rambut dan nutrisi dari dalam kulit rambut.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Membuatnya pun cukup mudah.
Pertama, kocok 2 butir telur hingga benar-benar berbusa.
Kemudian, oleskan ke rambut yang telah dibasahi sebelumnya, lalu diamkan selama 30 menit sampai 1 jam.
Setelah itu,bilas menggunakan air dingin kemudian keramas seperti biasa.
Gunakan masker ini 2-3 kali dalam seminggu.
Conditioner dari Mayonnaise + Advokat
Selain menggunakan masker, merawat rambut kering juga bisa kita lakukan dengan menggunakan conditioner berbahan mayonnaise dan advokat.
Caranya, campurkan dua sendok makan mayonnaise dan satu buah advokat.
Aduk campuran tersebut hingga merata hingga advokat terasa lembut.
Aplikasikan pada rambut yang agak basah sembari berikan pijatan lembut pada kepala.
Kemudian, diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air bersih.
Lakukan cara ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang menawan.
Nah, ucapkan selamat tinggal rambut kering! (Dionysia Mayang/Nova.id)