Saking Kocaknya! 6 Bahasa Kids Jaman Now Ini Tak Ada di Kamus, Nomor 3 Bikin Geregetan
Karena kreativitas netizen di Indonesia, kata yang sebenarnya memiliki bahasa baku ini malah jadi nyeleneh dan mengundang tawa.
Editor: Tinwarotul Fatonah
TRIBUNNEWS.COM - Inilah 6 kata terpopuler di media sosial Indonesia sepanjang 2017.
Barang tentu media sosial menjadi sebuah keniscayaan bagi netizen mengekspresikan diri.
Terkhususnya netizen yang datang dari kaum milenial.
Sangking eksisnya akhirnya muncul istilah-istilah unik dan diluar dugaan mampu menyihir banyak netizen.
Kata atau istilah ini akhirnya banyak digunakan anak zaman sekarang di dunia maya.
• Kids Jaman Now Ini Diduga Jadi Korban Sinetron, Lihat Videonya Lucu sih Tapi Bikin Ngelus Dada!
Kata ini sebenarnya memiliki bahasa baku yang tercatat di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
Namun karena kreativitas netizen di Indonesia, kata ini malah jadi nyeleneh dan mengundang tawa.
Berikut ini 6 bahasa anak zaman sekarang yang sukses menyita perhatian di tahun 2017.
1. Kids Jaman Now
Kids Jaman Now mulai populer semester kedua tahun 2017.
Istilah ini terdiri dari dua bahasa yakini Indonesia dan Inggris.
Kalimat 'Kids Jaman Now' terlahir sebagai bentuk sindiran untuk para bocah di zaman sekarang lantaran sering bertindak konyol dan bodoh.
Istilah ini kemudian menjelma menjadi guyonan menarik ketika melihat tingkah anak yang aneh.