Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Menggemaskan! Begini Tingkah Sophia Ecclestone, Putri Miliarder Inggris Bergaya Ala Putri Charlotte

Pewaris miliarder Tamara Ecclestone, yakni Sophia, ternyata memiliki kemiripan yang mencolok dengan Putri Charlotte.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Menggemaskan! Begini Tingkah Sophia Ecclestone, Putri Miliarder Inggris Bergaya Ala Putri Charlotte
(Daily Mail)
Putri Miliarder Inggrisì Sophia Ecclestone (kiri) dan Putri Charlotte (kanan) 

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM - Pewaris miliarder Tamara Ecclestone, yakni Sophia, ternyata memiliki kemiripan yang mencolok dengan Putri Charlotte.

Dikutip dari laman Daily Mail, Sabtu (13/1/2018), Sophia tinggal hanya selemparan batu dari Putri Charlotte.

Dan sebagai seorang ahli waris miliarder, ia memiliki banyak hak dan kesempatan yang sama dengan yang diberikan kepada anggota keluarga kerajaan Inggris.

Gadis berusia 3 tahun itu pun memiliki kesamaan lainnya dengan Charlotte, karena mereka berdua punya foto dengan angle dan pose yang sama, foto tersebut dirilis jelang hari pertama mereka sekolah.

Putri dari Tamara Ecclestone dan Jay Rutland itu terbukti memiliki citra dan karisma anggota cilik kerajaan Inggris, saat ia menghadiri hari penilaiannya pada Selasa, sehari serelah Charlotte mendaftarkan diri di Willcocks Nursery School.

Baca: Meghan Markle Buktikan Lebih Populer Dari Kate Middleton, Gayanya Dongkrak Nilai Ekonomi Inggris

instagram
instagram ()
Berita Rekomendasi

Ayah Sophia, Jay, secara bangga membagi foto putrinya itu yang tengah berpose di tangga menjelang penilaian.

Sophia tampak sangat menggemaskan saat mengenakan grey pea coat dan stocking abu-abunya yang dipadukan dengan flat strappy shoes berwarna biru navy.

Pose Sohia dan atribut lengkapnya tampak terinspirasi dari outfit yang dikenakan Putri Charlotte.

PA
PA ()

Sebelumnya memang adik dari Charlotte mengenakan red pea coat seharga £ 120 dari Amaia Kids untuk hari pertama masuk ke Willcocks Nursery School.

Putri dari Duke dan Duchess of Cambridge itu juga memakai sepasang flat strappy shoes berwarna merah dari Dona Carmen Mary Jane seharga £ 27, serta ditambah stocking abu-abu seharga £ 12.

Hari yang penting bagi anggota cilik kerajaan Inggris itu diabadikan oleh sang ibu, Kate Middleton melalui kameranya.

Sedangkan momen 'miliarder cilik' Sophia, diabadikan dan ditandai oleh ayahnya sendiri.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas