Massage Sofa Kini Jadi Trend Terbaru di 2018
Produk Advance I-Chiro Neo Fit menggabungkan fungsi sofa dan massage chair dan dilengkapi fungsi pijatan pada area bahu, punggung
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Advance menghadirkan terobosan baru lewat I-Chiro Neo Fit, yang menggabungkan fungsi sofa dan massage chair.
Kehadiran massage sofa ini tentunya akan memeriahkan pasar furniture multifungsi dan menjadi trend di 2018 ini.
“Saat kita pulang dari kantor biasanya kondisi tubuh sudah lelah, capek, pegal, dan stress. Kalau sudah begitu, duduk rileks sambil bersandar di sofa menjadi pilihan sebagian besar orang. Untuk itu kami berpikiran, mengapa tidak membuat sofa yang sekaligus bisa memijat,” kata Hendra, Sales & Marketing Director Advance, Selasa (16/1/2018).
Berbentuk single sofa, I-Chiro Neo Fit dilengkapi dengan fungsi pijatan pada area bahu, punggung.
"Design dan tampilannya yang ergonomis juga sangat cocok ditempatkan di mana saja bahkan untuk ruang terbatas sekalipun sehingga akan menambah nilai estetika ruangan," katanya.
Kehadiran produk ini bisa mengurangi image kursi pijat yang selama ini dianggap sangat mahal, apalagi ada kemudahan program cicilan 0% hingga 24 bulan.
Sofa multifungsi ini di pameran Advance Atrium B2 Bintaro Jaya Xchange dan West Atrium AEON Mall BSD City hingga 21 Januari 2018.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.