Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Jaga Kualitas Air Bersih dengan Tandon Berkualitas

Beberapa tips yang bisa dijadikan acuan untuk memilih tandon, antara lain memiliki lapisan kedap cahaya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Jaga Kualitas Air Bersih dengan Tandon Berkualitas
HO/Tribunnews.com
Program CSR Tandon Berkah Ramadan bertema “Suci dan Bersih bersama Penguin” yang telah diselenggarakan selama bulan suci Ramadan. Program itu membagikan produk tandon penguin kepada 25 masjid. 

TRIBUNNEWS.COM - Musim pancaroba membuat ketersediaan air bersih tidak dapat terkontrol. Cuaca panas berkepanjangan diselingi hujan, seringkali membuat air bersih sulit ditemui.

Satu di antara upaya untuk tetap menjaga kualitas air yakni dengan menyimpannya dalam tandon.

Head of Marketing Communication and Customer Care dari PT Penguin Indonesia, Andi Hermawan mengatakan, tandon biasa saja tidak cukup untuk menjaga kualitas air.

Beberapa tips yang bisa dijadikan acuan untuk memilih tandon, antara lain memiliki lapisan kedap cahaya yang dapat mencegah pertumbuhan lumut pada lapisan dalam tangki air.

Andi menyarankan untuk memilih tandon yang memiliki lapisan Silver Ion (antibakteri) agar dapat mencegah pertumbuhan bakteri pada tandon. Berbahan ringan dan kuat agar mudah di pindahkan.

Tandon disarankan menggunakan bahan PE yang berlisensi food grade (FDA), dan menggunakan lapisan UV20+ untuk mencegah pudarnya warna tangki dalam jangka panjang.

“Pilih juga tandon yang sudah memiliki SNI dan ISO 9001:2008 untuk menjamin mutu dan kualitasnya,” tambah Andi.

BERITA REKOMENDASI

Pada program CSR Tandon Berkah Ramadan yang telah diselenggarakan selama bulan suci memberikan kesempatan warga Surabaya untuk memilih masjid terfavorit.

Program bertema “Suci dan Bersih bersama Penguin” ini sebelumnya telah membagikan produk tandon penguin kepada 25 Masjid.

Masjid yang bekerjasama dengan Penguin berkompetisi memperindah lokasi tandon. Akan ada pemilihan masjid terfavorit, berdasarkan tingginya antusias warga sekitar di media sosial saat pemasangan tandon Penguin dan fungsional tandon yang digunakan.

Lebih lanjut Andi menjelaskan, awal Juli ini pihaknya akan melakukan proses penjurian. Harapannya, program Tandon Berkah Ramadan ini dapat meningkatkan kebutuhan air bersih bagi warga yang beribadah.

“Begitu juga bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari dalam penggunaan air bersih pada masyarakat luas,” katanya. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas