Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Angkat Budaya Betawi, GPI Dimeriahkan Oleh Ratusan Vendor Pernikahan Tradisional Terbaik Indonesia

Setiap manusia diciptakan berpasang – pasangan, dimana kala pasangan itu telah dipertemukan maka tiada lain jenjang berikut yang ingin diwujudkan

Editor: FX Ismanto
zoom-in Angkat Budaya Betawi, GPI Dimeriahkan Oleh Ratusan Vendor Pernikahan Tradisional Terbaik Indonesia
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Konpres acara Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11 hadir sebagai nara sumber diantaranya :Noorman Andrianto Vice President PT Bank Mandiri Persero Tbk, Hj. Decy Widhiyanti,SE, Owner Febrin House of Betawi, Heni Regar , Business Development Manager, V & CO Jewelry dan Arief Rahman Direktur Parakrama Organizer, :Rabu (19/6/2019) berlangsung di Bekaresto, Balai Kartini Jakarta. 

TRIBUNNEWS,COM. JAKARTA - Setiap manusia diciptakan berpasang – pasangan, dimana kala pasangan itu telah dipertemukan maka tiada lain jenjang berikut yang ingin diwujudkan adalah pernikahan. Rangkaian upacara pernikahan yang sakral dan gelaran pesta yang indah serta tak terlupa menjadi impian setiap pasangan, namun persiapan panjang juga dana menjadi salah satu PR bagi calon pasangan.

Melihat hal tersebut, Parakrama Organizer kembali menghadirkan GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) sebagai solusi praktis bagi pasangan calon pengantin di Jakarta untuk mendapatkan segala kebutuhan dan inspirasi pesta pernikahan dalam satu atap. Memasuki Edisi Ke – 11, GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 28 – 30 Juni 2019 di Kartika Expo, Balai Kartini, mulai jam 10.00 – 21.00 WIB.  

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Menempati area seluas lebih dari 1.500 m2, acara ini akan menghadirkan lebih dari 150 vendor pernikahan terbaik dari seluruh Indonesia sebagai pilihan para calon pengantin. GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) Edisi Ke – 11 ini rencananya akan dibuka dan diresmikan langsung oleh Gubernur DKI Jakarta – Bapak Anies Baswedan.

Industri Pernikahan merupakan salah satu industry kreatif yang berkembang sangat pesat di tanah air.  Perkembangan ide, teknologi dan inovasi menuntut para pelaku usaha untuk terus berkreasi menampilkan dan menawarkan yang terbaik kepada calon pengantin. Oleh karena itulah diperlukan suatu wadah yang tepat untuk bisa mempertemukan para vendor pernikahan mulai dari kartu undangan, dekorasi, bridal hingga entertainment dan bulan madu dengan calon pengantin. Selain itu tingginya jumlah penduduk berusia siap menikah serta tren positif perekonomian turut mendorong industry pernikahan di Indonesia.

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11..
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Tommy Yoewono ,Managing Director Parakrama Organizer mengatakan bahwa  “animo calon pengantin untuk menemukan segala kebutuhan pernikahan mereka melalui pameran dari tahun ke tahun terus meningkat, hal ini terbukti pada setiap penyelenggaraan GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  selalu dipenuhi pengunjung. Lebih dari 16.000 pengunjung selalu memadati areal pameran kami, oleh karena itu kami berharap pada penyelenggaraan kali ini pengunjung kami dapat meningkat setidaknya 10 – 15 % dari acara kami sebelumnya,  begitu pula dengan  transaksi yang terjadi selama pameran kami berharap bisa meningkat 10 %”.

“Kami yakin dapat  memenuhi target tersebut karena  banyak penawaran menarik selama pameran berlangsung dan berbagai kemudahan yang ditawarkan oleh partner kami dalam mewujudkan pesta pernikahan impian, hal ini tentunya akan menarik perhatian para calon pengantin untuk datang dan berkunjung ke GPI.  selain itu kami juga menyediakan beragam hadiah  menarik untuk para pengunjung yang bertransaksi di acara kami mulai dari jas pengantin, voucher hotel, voucher untuk pembelian wedding ring, paket bulan madu hingga  grand prize I unit  mobil Honda All New Brio”. tambah Tommy.

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Dilain Pihak Bank Mandiri selaku sponsor utama dari acara GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  melalui  Noorman Andrianto, Vice President PT Bank Mandiri Persero Tbk mengatakan bahwa “kami sangat senang mendukung setiap penyelenggaraan GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  dari tahun ke tahun. Banyak penawaran menarik yang kami berikan kepada calon pengantin yang berkunjung ke GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  edisi Ke- 11 ini, mulai dari tiket gratis bagi pemegang kartu kredit Bank Mandiri, Voucher Belanja Hingga Rp. 500.000, Cashback hingga 1 Juta rupiah, Hadiah langsung dan program cicilan 0 % hingga12 bulan *)”.

Berita Rekomendasi

Selain kemudahan dan penawaran menarik yang diberikan oleh Bank Mandiri, beragam penawaran menarik dari para peserta pameran juga tidak kalah menarik,  salah satunya dari V & Co Jewellery yang menawarkan beragam paket perhiasan dengan harga yang terjangkau

Hal ini disampaikan oleh Heni Regar, Business Development Manager V & CO Jewellery, bahwa “salah satu hal penting yang harus dipersiapkan oleh calon pengantin adalah cincin pernikahan, mengapa? Karena benda ini merupakan salah satu simbol cinta dari pasangan calon pengantin. Model yang elegan dengan harga yang terjangkau menjadi pilihan utama dari para pasangan yang akan menikah, oleh karena itu di acara  GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI)  edisi Ke- 11,kami akan menampilkan beragam koleksi terbaik dari V & CO Jewellery dengan harga yang terjangkau mulai dari 5 jutaan, kami juga akan memberikan discount hingga 30 % *)”.

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

*) Syarat dan ketentuan Berlaku

ANGKAT BUDAYA BETAWI DAN RAGAM PROGRAM GPI

Jika pada penyelenggaraan awal tahun GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) menghadirkan adat pengantin Jawa, maka dalam rangka HUT Kota Jakarta  penyelenggaraan GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) akan mempersembahkan adat dan budaya pernikahan Betawi.  Jakarta sebagai ibukota Negara, kita tahu ditinggali oleh banyak suku dan kebudayaan, namun walau demikian budaya betawi masih tetap terasa sangat kental.


Seperti halnya daerah lain, suku Betawi juga memiliki tradisi unik dalam menggelar upacara pernikahan, pencampuran budaya dari beragam negara seperti  Arab, Tionghoa, India, Eropa dan Melayu sedikit banyak mempengaruhi tradisi yang berkembang, dialog yang ringan,spontan dan rileks malah terkesan ceplas ceplos menjadi salah satu ciri khas yang menarik dan penuh makna.

Oleh karena keunikan tersebut GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) edisi Ke – 11, bekerjasama dengan Febrin House of Betawi  dan didukung oleh  Dinas Pariwisata dan Budaya DKI Jakarta akan menghadirkan Parade Pengantin Betawi yang menampilkan rangkaian upacara adat pernikahan Betawi yang original.

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Parade Pengantin Betawi ini akan memeriahkan malam Grand Opening dengan konsep Gala Dinner, rangkaian fashion show yang akan dibawakan oleh Abang None Jakarta, Rampak Gendang dan Prosesi Palang Pintu menambah kemeriahan acara tersebut.

Hj. Decy Widhiyanti,SE, Pemilik Febrin House of Betawi mengatakan bahwa “kami sangat senang bisa berpartisipasi di  GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) edisi Ke-11 kali ini dan berkesempatan untuk mempromosikan budaya Betawi kepada pasangan calon pengantin guna memberikan inspirasi pesta pernikahannya. Kami akan menampilkan rangkaian prosesi pengantin adat Betawi original dan prosesi Palang pintu, Fashion show baju betawi, demo dan workshop batik betawi”.

“Pada fashion show kami akan menampilkan koleksi baju tradisional betawi dengan design yang elegan, mewah dan terbuat dari bahan sutra dan dihiasi taburan payet, namun tetap tidak meninggalkan pakem- pakem yang tertuang dari pembakuan adat pengantin betawi” tambah Decy.

Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11.
Konpres Gebyar Pernikahan Indonesia ke 11. (TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO)

Tidak hanya fashion show dan upacara adat pernikahan, namun selama 3 hari penyelenggaraan GEBYAR PERNIKAHAN INDONESIA (GPI) akan dimeriahkan dengan beragam program menarik seperti Penampilan musik dari Yani & Friends, Dewwi Entertainment, Budi Prayitno Wedding Entertainment, Putra Mahkota Entertainment dll. Selain itu pengunjung juga bisa menyaksikan Dance Performance, mengikuti  beragam Talkshow dengan thema yang menarik  seputar pernikahan, Demo Make Up, Cooking Demo

Jadi buat anda,  para pasangan yang akan melangsungkan pernikahan di akhir tahun 2019 ,  acara ini wajib untuk dikunjungi ,  Gebyar Pernikahan Indonesia akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 28 – 30 Juni 2019, jam 10.00 – 21.00 WIB di Kartika Expo , Balai Kartini, Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas