Simak Makanan yang Perlu Dikonsumsi Selama Menstruasi serta Kenali Makanan yang Lebih Baik Dihindari
Simak Makanan yang Perlu Dikonsumsi Selama Menstruasi serta Kenali Makanan yang Lebih Baik Dihindari
Penulis: Anugerah Tesa Aulia
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Kebutuhan nutrisi wanita berubah sepanjang siklus menstruasi.
Salah satu alasannya yaitu terjadinya fluktuasi hormon pada wanita yang mengalami menstruasi.
Wanita yang sedang mengalamu menstruasi biasanya kehilangan mineral serta vitamin esensial melalui pendarahan.
Untuk mengembalikan kehilangan ini, para ahli merekomendasikan diet seimbang sesuai dengan periode mesntruasi.
Produk tertentu dapat membantumu mempertahankan tingkat elemen yang sehat dan dapat memerangi kondisi seperti kram, pembengkakan, sakit kepala, mual, dan kelelahan.
Dilansir Brightside.me, terdapat beberapa produk apa yang harus kamu makan serta perlu dihindari selama periode mesntruasi.
Tanpa disadari hal tersebut dilakukan guna mendapatkan manfaat lebih pada kesehatan wanita yang sedang mengalami periode menstruasi.
Makanan untuk dikonsumsi saat menstruasi
1. Brokoli
Zat besi adalah mineral yang paling terasa hilang saat pendarahan menstruasi.
Brokoli akan membantumu mengkompensasi kehilangan zat besi dalam tubuh wanita yang sedang menstruasi.
Selain zat besi, brokoli kaya akan serat, magnesium, dan kalium yang akan membantu mengurangi kembung , memperbaiki pencernaan dan mengendurkan otot jika kamu menderita kram.
2. Pisang
Pisang mungkin menjadi pilihan terbaik bagimu sebagai camilan selama haid.