Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Manga One Piece Chapter 972: Mengisahkan Kematian Kozuki Oden di Tangan Kaido

Manga One Piece Chapter 972 sub Indonesia akan segera liris, mengkisahkan Kematian Kozuki Oden di Tangan Kaido dan pasukannya termasuk Orochi

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Miftah
zoom-in Manga One Piece Chapter 972: Mengisahkan Kematian Kozuki Oden di Tangan Kaido
one-piece.com
Monkey D Luffy - Manga One Piece Chapter 972: Mengkisahkan Kematian Kozuki Oden di Tangan Kaido 

Kaido dan Orochi dengan bahagia menanti Oden dan kesembilan samurainya dieksekusi.

Sebelum masuk ke perebusan, Oden mencoba bernegosiasi dengan Kaido.

Oden menyampaikan bahwa jika mampu bertahan di perebusan, ia minta seluruh orang yang selamat untuk dibebaskan.

Kaido mengatakan akan menuruti kemauan jika Oden bisa bertahan selama satu jam.

Oden segera masuk ke perebusan, ia mengangkat ke sembilan samurai dengan papan kayu.

Kesembilan samurai pengikut Oden yakni Kinemon, Raizo, Inuarashi, Nekomamushi, Denjiro, Ashura Douji, Kawamatsu, Shutenmaru, dan Kanjuro.

Singkat cerita Oden membuat seluruh orang yang menyaksikan terkagum.

Berita Rekomendasi

Kesembilan samurai yang berada di atasnya pun merasa sangat kepanasan, namun Oden tetap bertahan untuk menyelamatkan mereka.

Sementara itu, ada satu orang yang mengatakan Oden dengan sebutan tuan dungu.

Shinobu yang mendengarnya, langsung menyerang orang tersebut.

Shinobu tidak terima jika Oden disebut Tuan Dungu.

Ia pun menjelaskan bahwa kedamaian yang dirasakan mereka adalah akibat dari perjuangan Oden.

Ia juga menyebuy bahwa Orichi merebut tahta shogun bukan untuk menjadi pemimpin, namun hanya untuk menghancurkan Wano sebagai usaha balas dendam.

Orichi mengumpulkan ratusan orang yang ia culik untuk dipersembahkan kepada Kaido.

Shinobu juga menjelaskan bahwa Oden menari telanjang tiap minggu sebagai permintaan maaf pada klan Kurozumi.

Tarian yang dilakukan Oden telah menyelamatkan 100 orang.

(Tribunnews.com/Fajar)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas