Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Amalan-amalan di Bulan Rajab, Jatuh Hari Ini 25 Februari, Berpuasa hingga Perbanyak Istighfar

Berikut ini amalan-amalan di Bulan Rajab yang jatuh hari ini 25 Februari 2020. Berpuasa hingga memperbanyak istighfar.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Amalan-amalan di Bulan Rajab, Jatuh Hari Ini 25 Februari, Berpuasa hingga Perbanyak Istighfar
freepik.com
Berikut ini amalan-amalan di Bulan Rajab yang jatuh hari ini 25 Februari 2020. Berpuasa hingga memperbanyak istighfar. 

Mengutip dari bincangsyariah, puasa di bulan rajab akan mendapat minuman dari surga.

Hadis riwayat Imam al-Baihaqi dari Anas bin Malik, dia berkata bahwa Nabi Saw bersabda;

إِنَّ فِي الْجَنَّةِ نَهْراً يُقَالُ لَهُ رَجَبٌ مَاؤُهُ أَشَدُّ بَيَاضاً مِنَ اللَّبَنِ، وَأَحْلَى مِنَ العَسَلِ، مَنْ صَامَ مِنْ رَجَبٍ يَوْماً وَاحِداً سَقَاهُ اللهُ مِنْ ذَلِكَ النَّهْرِ

Artinya: “Sesungguhnya di durga ada sungai yang disebut dengan sungai ‘Rajab.’ Airnya lebih putih dari susu dan lebih manis dari madu. Barangsiapa berpuasa satu hari pada bulan Rajab, maka Allah akan memberikan minum kepadanya dari air sungai tersebut.”

2. Memperbanyak istighfar

Para ulama menyebut Bulan Rajab dengan syahr al-istighfar atau bulan istighfar.

Mengutip dari islami.co, Bulan Rajab menjadi bulan permohoan pengampunan.

Berita Rekomendasi

Rasulullah SAW bersabda: “Bulan Rajab adalah bulan permohonan pengampunan bagi ummatku, maka hendaknya mereka memperbanyak istighfar di dalamnya.”

Mengutip dari bincangsyariah, dianjurkan untuk membaca istighfar sebanyak 70 kali di pagi dan sore hari selama Bulan Rajab.

Berikut ini lafadz istighfar yang dianjurkan untuk dibaca:

Baca: Besok 1 Rajab 1441 H, Berikut 4 Amalan yang Berpahala Besar yang Mudah Dilakukan, Termasuk Zikir

رَبِّ اغْفِرْ لِيْ وَارْحَمْنِيْ وَتُبْ عَلَيَّ

Robbighfirli warhamni watub ‘allaya.

Artinya: “Tuhanku, ampunilah aku, rahmatilah aku dan terimalah taubatku.”

3. Membaca tasbih

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas