Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Resep Olahan Daging Sapi yang Mudah Dibuat, Inspirasi Hidangan Idul Adha 2020

Berikut empat resep mudah mengolah daging sapi kurban Idul Adha 1441H/2020, lengkap dan cara pembuatan yang mudah.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Resep Olahan Daging Sapi yang Mudah Dibuat, Inspirasi Hidangan Idul Adha 2020
Sajiansedap.grid.id
Kumpulan resep masakan daging sapi saat Idul Adha (Kolase Tribunnews.com) - Berikut empat resep mudah mengolah daging sapi kurban Idul Adha 1441H/2020, lengkap dan cara pembuatan yang mudah. 

1/2 sendok makan kecap jamur

1 sendok teh kikoman

Cara Membuat Daging Sapi Panggang Merica Hitam:

- Iris tipis daging has dalam lalu ipihkan dengan pemukul daging.

- Untuk bumbu perendam, campurkan merica hitam kasar, kecap asin, saus tiram, kecap jamur, dan kecap kikoman.

- Lumuri daging dengan bumbu perendam kemudian diamkan selama 1 jam.

- Letakkan daging di loyang yang diberi alas alumunium foil dan dioles margarin.

Berita Rekomendasi

- Terakhir, masukkan ke oven selama 25 menit sampai matang.

3. Sapi Lada Hitam

Daging Sapi Lada Hitam Spesial Idul Adha 2020
Daging Sapi Lada Hitam Spesial Idul Adha 2020 (sajiansedap.grid.id)

Bahan:

300 gram daging has dalam, iris tipis melawan serat

1/2 buah bawang bombay, iris panjang

1/2 buah paprika hijau, iris panjang

3 siung bawang putih, cincang kasar

2 sendok teh kecap manis

2 sendok teh saus tiram

1/2 sendok teh garam

1 sendok makan merica hitam tumbuk kasar

1/2 sendok teh gula pasir

50 ml air

1 batang daun bawang, potong miring

2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Cara Membuat Daging Sapi Lada Hitam:

- Lumuri daging has dengan campuran kecap manis dan saus tiram.

- Kemudian remas-remas dan diamkan selama 30 menit.

- Panaskan minyak goreng dan tumis bawang putih serta bawang bombay sampai harum.

- Lalu masukkan paprika dan aduk sampai setengah layu.

- Masukkan daging, aduk hingga berubah warna.

- Tambahkan saus tiram, kecap manis, garam, merica hitam, dan gula pasir.

- Masukkan air dan jangan lupa aduk hingga matang.

- Tambahkan daun bawang.

4. Tumis Daging Sapi Paprika

Tumis Daging Sapi Paprika
Tumis Daging Sapi Paprika (sajiansedap.grid.id)

Bahan:

400 gram daging has sapi, potong kotak

6 buah jagung putren, belah 2 memanjang

1/2 buah paprika merah, potong kotak

1/2 buah paprika hijau, potong kotak

1/2 buah bawang bombay, cincang kasar

1 sendok teh kecap asin

1 sendok makan kecap manis

1/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica hitam, tumbuk halus

1/4 sendok teh gula pasir

1/2 sendok teh air jeruk lemon

150 ml air

2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara Membuat Tumis Daging Sapi Paprika:

- Tumis bawang bombay sampai harum.

- Masukkan daging dan aduk sampai berubah warna.

- Kemudian masukkan jagung keputren dan paprika.

- Tuang air, lalu duk sampai mendidih.

- Tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir.

- Masak sampai daging matang dan bumbu meresap.

- Teakhir, tambahkan air lemon menjelang diangkat.

(Tribunnews.com/Febia Rosada, Sajiansedap.grid.id/Dwi)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas