Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Tips Menghadapi Musim Hujan Agar Stamina Terjaga, Wajib Sedia Vitamin dan Obat-obatan

Berikut ini tips untuk menjaga stamina di musim penghujan. Wajib sedia vitamin dan obat-obatan

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Tips Menghadapi Musim Hujan Agar Stamina Terjaga, Wajib Sedia Vitamin dan Obat-obatan
femaleblooming.com
Ilustrasi hujan 

TRIBUNNEWS.COM - Memasuki musim penghujan, ada banyak persiapan yang harus dilakukan.

Apalagi di tengah pandemi virus corona seperti sekarang.

Stamina harus dijaga agar tidak mengganggu aktivitas di dalam maupun luar rumah.

Termasuk juga dalam mempersiapkan keperluan di musim hujan.

Seperti keperluan perbaikan rumah, payung, jas hujan dan lain sebagainya.

Ilustrasi seseorang memakai payung di tengah hujan. BMKG: Curah Hujan di Awal Tahun Masih Signifikan, Hujan Petir hingga Cuaca Ekstrem.
Ilustrasi seseorang memakai payung di tengah hujan. BMKG: Curah Hujan di Awal Tahun Masih Signifikan, Hujan Petir hingga Cuaca Ekstrem. (Pixabay)

Tak perlu pusing wira-wiri, kamu bisa mendapatkannya dengan berbelanja online.

Di Tokopedia, ada promo Kejar Diskon yang sayang untuk dilewatkan.

BERITA TERKAIT

Selama periode berlangsung, nikmati juga promo Flash Sale di Tokopedia.

Makin untung karena bebas ongkir!

Berikut ini tips untuk menghadapi musim hujan yang bisa kamu lakukan.

1. Olahraga Rutin

Pertama untuk menjaga stamina tubuh di musim hujan adalah olahraga.

Yang terpenting bukan berat atau ringannya olahraga, melainkan konsistensi.

Sesuaikan dengan kebutuhan dan kekuatan fisikmu.

Untuk pemula sebaiknya lalukan olahraga ringan seperti jogging atau cardio menggunakan treadmill.

Dengan olahraga rutin, daya tahan tubuh tetap terjaga.

Tubuhmu jadi lebih kuat menghadapi berbagai bakteri dan virus yang mudah berkembang.

2. Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah

12 Makanan Ini Ampuh Tingkatkan Imun Tubuh serta Tangkal Virus & Bakteri Jahat
12 Makanan Ini Ampuh Tingkatkan Imun Tubuh serta Tangkal Virus & Bakteri Jahat (Food Navigator)

Perubahan cuaca akan sangat berdampak pada tubuh.

Biasanya tubuh jadi lebih lemas dari biasanya.

Salah satu faktornya adalah karena bakteri dan virus yang cepat berkembang di cuaca lembap.

Kamu bisa mencegah beberapa kondisi buruk akibat daya tahan tubuh menurun.

Untuk itu mulainya dengan menjaga asupan gizi harian.

Pastikan kamu menjaga asupan vitamin harian dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayur-sayuran.

Cara ini akan memastikan kamu bisa melanjutkan harimu dengan baik.

3. Konsumsi Vitamin

Di musim hujan, salah satu penyakit yang paling sering menyerang adalah flu.

Kamu bisa menjaga stamina tubuh dengan memperbanyak konsumsi vitamin C.

Vitamin C dikenal sebagai antioksidan yang ampuh melindungi tubuh.

Termasuk dalam menangkal radikal bebeas, bahan kimia hingga polutan.

Selain itu vitamin C juga bisa membantu meregenerasi kolagen dalam tubuh.

Selain vitamin C, konsumsi juga vitamin D yang penting untuk tulang.

Vitamin D akan berkontribusi terhadap kekuatan tulang.

4. Sedia Obat-obatan

Ilustrasi obat - BPOM menarik obat lambung Ranitidin karena berpotensi memicu kanker.
Ilustrasi obat - BPOM menarik obat lambung Ranitidin karena berpotensi memicu kanker. (hellosehat.com)

Karena cuaca yang tidak terduga, lebih baik menyediakan beberapa macam obat untuk pertolongan pertama.

Jenis obat yang umumnya paling dibutuhkan saat musim hujan dan cuaca dingin antara lain obat untuk diare, obat batuk, obat penghilang nyeri, obat demam, dan obat untuk alergi.

5. Payung dan Jas Hujan

Usahakan untuk mengurangi aktivitas di luar rumah saat musim hujan.

Jika terpaksa, jangan lupa bawa payung atau jas hujan.

Hal lain yang harus dipersiapkan adalah sandal.

Apalagi jika berkendara menggunakan motor, sepatu akan lebih mudah basah.

Selain bisa menimbulkan bau kaki jika dibiarkan, kondisi ini juga tak baik untuk sepatumu.

Maka dari itu sebaiknya gunakan sandal atau sepatu karet di saat hujan.

(Tribunnews.com/ Bunga)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas