Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Sibuk Bisnis, Tapi Ada Waktunya Mencintai Diri Sendiri, Ini Hidup Seimbang Versi Gladys

Merawat diri sendiri adalah bentuk mencintai dan cara untuk bersyukur atas segala keberhasilan sehari-hari.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Sibuk Bisnis, Tapi Ada Waktunya Mencintai Diri Sendiri, Ini Hidup Seimbang Versi Gladys
dok pribadi
Resty Hajar Septiana, sapaan akrabnya Gladys. Ia seorang sosialita sekaligus pengusaha wanita dari kota Surabaya. 

TRIBUNNEWS.COM - Menjaga keseimbangan antara urusan bisnis dan mengurus diri sendiri, bisa dikatakan susah-susah gampang.

Resty Hajar Septiana, atau akrab disapa Gladys, Sosialita sekaligus pengusaha wanita dari kota Surabaya peraih MNC Kartini Masa Kini Award 2019, ini berusaha agar keduanya tak saling berbenturan.

"Sesibuk-sibuknya wanita, jangan paksakan diri kita untuk terus menerus bekerja, namun tidak memiliki waktu untuk mencintai diri sendiri. Hidup adalah tentang menjaga keseimbangan agar kita mampu bertumbuh untuk menjadi lebih baik lagi," kata Gladys melalui jumpa pers virtual yang digelar di Jakarta, Rabu (23/12/2020).

Pemilik KLT, distributor produk kecantikan, ini menuturkan bahwa merawat diri sendiri adalah bentuk mencintai dan cara untuk bersyukur atas segala keberhasilan sehari-hari.

Baca juga: Pengusaha Berlian Produseri Mini Seri Keluarga Sosialita

"Pria ataupun wanita di masa kini perlu sadar, merawat diri adalah salah satu cara untuk bersyukur. Toh jika diri terawat, kita pun akan ada kebahagiaan tersendiri," imbuh Gladys.

Menurutnya, dengan memilih kosmetik yang sesuai dengan karakter kulit dan wajah membuat wanita dapat menunjukkan kecantikannya dari dalam.

Baca juga: Tenteng Tas Rp 329,8 Juta, Maia Estianty Jadi Sorotan Pakai Celana Jeans Sobek Saat Kumpul Sosialita

Gladys mengingkatkan bahwa tiap orang memiliki karakter kulit yang berbeda-beda.

BERITA REKOMENDASI

"Ini perlunya kita bertemu konsultan kecantikan, agar dapat mengetahui bagaimana sih jenis kosmetik yang cocok, dan bagaiimana sih agar jangka panjang jadi lebih sehat," ujarnya.

Meskipun lekat dengan berbagai kesibukan mengurus usaha, Gladys turut menginisiasi berbagai kegiatan sosial.

Tahun lalu misalnya, ia menggalang KLT Charity yang yang menggandeng sejumlah sosialita Surabaya dalam kegiatan World Cancer Day di One East Residences Apartemen. Gerakan pengumpulan dana ini berhasil menggalang dana totalnya mencapai Rp 109 juta yang diserahkan untuk penderita kanker, khususnya kanker serviks dan kanker payudara.

Ia menuturkan akan terus melakukan berbagai kegiatan sosial, ”Kami ingin semakin banyak orang yang peduli terhadap pasien kanker.”

Gladys pun tak ragu membagikan tips agar wanita menjaga menjaga kecantikan dan keharmonisa keluarga. "Banyak minum air bening, makan banyak sayur dan buat. Dan yang paling penting hindari stres dengan banyak berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa," kata Gladys memungkasi.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas