Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Pandemi Tahun Pertama Baju Rumahan Populer, Kini Tabrak Warna Bakal Jadi Tren Fashion 2021

Menginjak tahun kedua pandemi covid ini, trend fashion mulai berkembang dan memecah hingga menjadi 4 bagian.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Pandemi Tahun Pertama Baju Rumahan Populer, Kini Tabrak Warna Bakal Jadi Tren Fashion 2021
Instagram @deladewi
Pandemi Tahun Pertama Baju Rumahan Populer, Kini Tabrak Warna Bakal Jadi Tren Fashion 2021 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Pada dasarnya, sebagian besar trend fashion dipengaruhi oleh lingkungan.

Namun dalam setahun kebelakang, trend fashion dipengaruhi oleh pandemi Covid-19 yang melanda ke seluruh dunia.

Tahun pertama pandemi, fashion ikut terdampak.

Saat itu padupadan pakaian disesuaikan pada kebutuhan yang kebanyakan lebih banyak di rumah.

Baca juga: Medina Zein Bangga Wakili Indonesia Fashion Show di Turki, Karyanya Bakal Disaksikan Istri Erdogan

Baca juga: 7 Brand Tampilkan Koleksinya di Fashion Show Introducing Indonesia di Turki,Disaksikan Emine Erdogan

Konsep fashion yang diusung adalah kasual dan bersifat daily. Daster, piyama dan tshirt banyak diminati.

Koleksi busana Jajanbatik adalah sebuah usaha yang bergerak di bidang garmen pakaian daster batik dengan merk Lentera yang berlokasi di Tangerang
Koleksi busana Jajanbatik adalah sebuah usaha yang bergerak di bidang garmen pakaian daster batik dengan merk Lentera yang berlokasi di Tangerang (Istimewa)

Namun, menginjak tahun kedua ini, trend fashion mulai berkembang dan memecah hingga menjadi 4 bagian.

Berita Rekomendasi

Hal ini dikemukakan oleh desainer Dina Mardiana dalam acara Webinar Fashion Trend 2021, Kamis (8/4/2021).

" Terjadi perubahan bersikap karena pandemi. Ada kelompok orang yang jadi mikir tidak boleh sembarangan dan tidak berlebihan. Ada juga yang sekian lama terkurung di rumah jadinya ingin keluar dan eksplor," katanya pada webinar secara virtual, Kamis (8/4/2021).

Dari dua sikap tadi, masing-masing mengeluarkan dua konsep.

Kelompok yang pertama lebih mengedepankan kenyamanan dan kesederhanaan.

Sehingga konsep yang digunakan dalam berbusana adalah Essentiality dan Sprituality.

Essentiality sendiri terbagi menjadi naive,natural, simple, urban, clinical dan, homey dimana hang ditekankan di sini lebih kepada warna cantik yang polos, bersifat santai dan nyaman dipakai.

Di sisi lain, baju dibuat untuk mudah dipadupadankan. Sehingga walau dipakai di rumah, tapi juga bisa dibawa kemana saja. Sehingga, banyak baju yang tidak terbuang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas