Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Miss Mondial Luncurkan Berlian Berkualitas Superior Terunggul Melampaui Standar 4C

Peluncuran produk ini sebagai langkah diferensiasi brand Miss Mondial dengan retailer perhiasan lainnya.

Editor: Content Writer
zoom-in Miss Mondial Luncurkan Berlian Berkualitas Superior Terunggul Melampaui Standar 4C
Istimewa
MEC (Mondial Excellent Cut) Ultimate. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Merayakan hari jadinya Rumah Perhiasan Miss Mondial hadir dengan tagline baru “Love at First Light”. Tagline ini tergambarkan melalui peluncuran koleksi berlian terbarunya yang memantulkan performa cahaya yang paling cemerlang dan luar biasa yang akan mampu membuat semua orang jatuh cinta pada kilauan pertamanya.

Koleksi berlian terbaru ini dinamakan MEC (Mondial Excellent Cut) Ultimate. Peluncuran produk ini sebagai langkah diferensiasi brand Miss Mondial dengan retailer perhiasan lainnya. Selama ini para pecinta perhiasan di Indonesia telah mengenal produk MEC yang merupakan salah satu lini signature diamond yang tersedia di rumah perhiasan Miss Mondial. 

Koleksi ini telah melampaui standar penilaian 4C triple excellent dari GIA yang kemudian disortir ulang melalui serangkaian penilaian kualitas berlian yang lebih spesifik sebanyak 49 parameter (kriteria) dan penambahan spesifikasi pengukurannya dengan teknologi terbaru di industri perhiasan berlian yang memperhitungkan unsur performa cahayanya (light performance) dari Sarine Technology. 

Unsur kriteria sertifikasi Light Performance menambahkan dimensi baru pada penilaian berlian MEC. Ini memberikan pandangan yang kaya, komprehensif dan obyektif tentang keindahan visual berlian.

Penyempurnaan penilaian pada berlian MEC menjadikannya sebagai berlian pertama di dunia dengan kualitas exceptional sehingga layak disebut sebagai MEC Ultimate. Dengan adanya penambahan kriteria penilaian ini menjadikan hanya 1 dari 100 berlian terbaik di dunia yang layak dinyatakan sebagai MEC Ultimate. 

Dengan adanya tambahan sertifikasi ini customer akan mendapatkan empat sertifikat yaitu: sertifikat GIA, Sertifikat inhouse MEC, dan Light Performance Report dari Sarine Technology berbentuk fisik dan digital yang menjamin kesempurnaan kualitas berlian MEC Ultimate yang mereka beli di rumah perhiasan Miss Mondial.

Ada empat parameter pengukuran Light Performance yang mencakup semua aspek kinerja kilau cahaya berlian yaitu:

BERITA REKOMENDASI

1. Brilliance
Dapat diartikan sebagai cahaya intens berwarna putih di permukaan yang berhasil dipantulkan. 

2. Symetry
Pengukuran distribusi cahaya yang berhasil dipantulkan kembali secara sempurna ke permukaan.

3. Fire
Pendaran spektrum warna yang terpancar dari dalam berlian yang berhasil dipantulkannya. Biasanya ditemukan adanya kilauan warna cerah (vivid) seperti  biru, kuning, merah, dll

4. Sparkle
Dapat didefinisikan sebagai kilatan (kerlipan) yang keluar dari berlian saat bergerak yang merupakan perpaduan antara unsur Briliance dan Fire.

Ferdy Felano Selaku General Manager Miss Mondial Jeweler mengatakan, “Kami di Miss Mondial selalu ingin memberikan value added (nilai tambah) bagi customer setia kami. Di perayaan Anniversary kami tahun ini Kami menghadirkan koleksi MEC Ultimate yang merupakan signature diamond dengan parameter penilaian paling lengkap yang menggabungkan kolaborasi antara teknologi dengan penilaian manual fisik."


"Untuk setiap pembelian berlian MEC Ultimate customer tidak hanya mendapatkan Report (sertifikat) Fisik namun juga Digital Report Light Performancenya yang dikeluarkan oleh Sarine Technology Lab. Customer dapat dengan mudah mengecek penilaian berlian yang mereka beli melalui QR Code yang terdapat di dalam sertifikat fisik, dan mereka dapat dengan leluasa membagi (share) link tersebut melalui platform digital lainnya seperti social media contohnya.”

Berlian MEC Ultimate telah terpasang pada koleksi perhiasan berlian terbaru yang juga diluncurkan kembali dalam rangka menyambut hari Anniversary Miss Mondial yaitu:

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas