Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Aneka Resep Cumi-cumi Enak dan Mudah ala Rumahan, Cocok untuk Hidangan Akhir Pekan Bersama Keluarga

Resep memasak cumi-cumi yang mudah untuk hidangan makan malam bersama keluarga, simak cara masaknya berikut ini.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Aneka Resep Cumi-cumi Enak dan Mudah ala Rumahan, Cocok untuk Hidangan Akhir Pekan Bersama Keluarga
sajiansedap.grid.id
Cumi cumi - Resep memasak cumi-cumi yang mudah untuk hidangan makan malam bersama keluarga, simak cara masaknya berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut resep cumi-cumi yang enak dan mudah ala rumahan.

Cumi-cumi cocok dimasak sebagai menu makan malam yang spesial untuk merayakan akhir pekan bersama keluarga.

Anda bisa mengolah aneka masakan cumi-cumi sendiri di rumah dengan mudah, cukup membutuhkan waktu kurang lebih 30-45 menit saja.

Kreasikan cumi-cumi dalam berbagai varian menu masakan, agar lebih variatif dan menarik.

Baca juga: Resep dan Cara Membuat Aneka Kreasi Siomay Ayam Enak, Mudah, dan Anti Gagal

Berikut resep membuat cumi-cumi yang enak dan mudah yang Tribunnews rangkum dari SajianSedap.grid.id:

Resep Cumi Masak Tiram
Resep Cumi Masak Tiram (Sajian Sedap)

1. Cumi Masak Tiram

Bahan:

Berita Rekomendasi

500 gram cumi, bersihkan, potong bulat

1/2 buah bawang bombay, iris memanjang

3 siung bawang putih, cincang halus

3 buah cabai hijau, potong 1 cm

3 buah cabai merah potong 1 cm

1 sendok makan saus tiram

1 sendok teh kecap manis

1 sendok makan saus tomat

1/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

200 ml air

2 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Membuat Cumi Masak Tiram:

1. Pertama tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.

2. Masukkan cabai hijau dan cabai merah dan aduk sampai layu.

3. Masukkan cumi, lalu aduk sampai berubah warna.

4. Bubuhi saus tiram, kecap manis, saus tomat, garam, merica bubuk, dan gula dan aduk rata.

5. Masukkan air, lalu aduk sampai matang.

Baca juga: Resep Membuat Pizza yang Enak dan Simpel Ala Rumahan, Dijamin anti Gagal

Resep Cumi Betutu
Resep Cumi Betutu (SajianSedap)

2. Cumi Betutu

Bahan:

500 gram cumi utuh, bersihkan, buang tintanya

50 gram daun singkong muda, rebus, peras dan potong-potong

2 sendok makan minyak goreng

6 lembar daun pisang untuk membungkus

Bumbu Halus:

5 buah kemiri, sangrai

3 lembar daun jeruk, buang tulangnya

1 sendok teh terasi, bakar

1 sendok teh ketumbar sangrai

10 butir bawang merah

4 siung bawang putih

4 buah cabai merah besar

3 buah cabai rawit merah

2 cm lengkuas

3 cm kunyit

2 cm kencur

1 cm jahe

1 batang serai

1/4 sendok teh pala bubuk

3/4 sendok teh garam

Cara Membuat Cumi Betutu:

1. Pertama aduk rata bumbu halus dengan minyak goreng.

2. Lumuri cumi dengan setengah bagian campuran bumbu halus.

3. Aduk rata sisa bumbu dengan daun singkong dan masukkan daun singkong ke dalam cumi.

4. Bungkus cumi dengan daun pisang.

5. Panggang sampai matang lalu pindahkan ke piring.

Baca juga: Resep Membuat Nasi Liwet Mudah dan Enak, Cocok untuk Sarapan Bersama Keluarga

Resep Sambal Goreng Cumi Kemangi
Resep Sambal Goreng Cumi Kemangi (SajianSedap)

3. Sambal Goreng Cumi Kemangi

Bahan:

500 gram cumi, potong 4x5 cm, kerat-kerat menyilang, agar rapat

1/2 sendok teh air jeruk lemon

20 tangkai daun bawang, iris halus

2 tangkai daun bawang, iris halus

2 buah cabai hijau, iris serong

1/2 sendok makan kecap ikan

2 sendok makan gula palem

Bumbu Halus:

1 potong terasi, bakar

8 butir bawang merah

4 siung bawang putih

6 buah cabai merah

3 buah cabai rawit

Cara Membuat Sambal Goreng Cumi Kemangi:

1. Pertama tumis bumbu halus sampai harum.

2. Msasukkan cumi yang sudah dilumuri jeruk lemon dan aduk sampai berubah warna.

3. Masukkan kecap ikan, garam, dan gula palem dan aduk rata.

4. Masukkan 50 ml air, lalu biarkan mendidih.

5. Tambahkan kemangi, daun bawang, dan cabai hijau.

6. Masak di atas api kecil sampai matang.

Baca juga: Kumpulan Resep Jus dan Salad yang Enak dan Sehat, Cocok untuk Diet

Cumi Hitam Daun Kemangi
Cumi Hitam Daun Kemangi (sajiansedap.grid.id)

4. Cumi Hitam Daun Kemangi

Bahan:

500 gram cumi, potong- potong, kulit dan tinta jangan dibuang

6 tangkai kemangi, petiki daunnya

3/4 sendok teh garam

1 sendok makan kecap manis

150 ml air

2 batang serai, memarkan

2 lembar daun salam

6 buah cabai rawit merah utuh

Bumbu Halus:

8 butir bawang merah

3 siung bawang putih

2 buah cabai merah

5 butir kemiri, sangrai

1 sendok teh ketumbar bubuk

2 cm jahe

Cara Membuat Cumi Hitam Daun Kemangi:

1. Tumis bumbu halus, serai dan daun salam sampai harum.

2. Masukkan cumi dan aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan daun kemangi, kecap manis, dan garam, aduk rata.

4. Tuang air, aduk rata dan masak sampai matang dan meresap.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)(SajianSedap.grid.id/Dwi)

Berita lain terkait Kumpulan Resep Masakan

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas