Mengenal Jenis Potongan Daging Sapi, dari Tenderloin hingga Flank
Inilah jenis-jenis potongan daging sapi ala Amerika Serikat yang sering kita kenal. Ada tenderloin hingga flank
Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Lemak pada bagian brisket bisa membuat kuah kaldu jadi lebih nikmat.
3. Chuck (sampil)
Chuk adalah bagian daging yang diambil dari leher hingga bahu sapi.
Berwarna merah pekat, bagian sampil punya banyak serabut otot yang melintang namun sedikit lemak.
Potongan sampil ini biasa digunakan untuk membuat sup, semur, dan adonan bakso atau rendang.
4. Fore shank (paha depan)
Bagian ini diambil dari bagian atas paha depan sapi.
Potongannya biasanya berbentu segi empat dengan tebal 2-3 cm.
Fore shank cocok digunakan untuk membuat adonan bakso.
5. Rib (iga)
Seperti namanya, bagian ini merupakan potongan sekitar tulang iga.
Rib memiliki rasa yang khas karena daging bagian dimasak bersama tulang iga, sehingga kaldu yang dihasilkan memiliki aroma yang lezat.
Biasa digunakan untuk membuat sup iga atau konro ala Makassar.
6. Short loin