Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

The Goods Dept Ramai Dibincangkan, Ini Salah Satu Foundernya

Berikut ini jawaban atas siapa pemilik The Goods Dept yang ramai dibincangkan

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Miftah
zoom-in The Goods Dept Ramai Dibincangkan, Ini Salah Satu Foundernya
thegoodsdept.com
The Goods Dept 

TRIBUNNEWS.COM - Brand The Goods Dept beberapa waktu ini ramai dibincangkan di lini masa Twitter.

Ramainya The Goods Dept dibicarakan karena memaksa karyawannya untuk mengundurkan diri atau mengganti rugi jutaan rupiah.

Tak tanggung, ada lebih dari 30 orang yang dipaksa untuk mengundurkan diri ataupun mengganti rugi.

Cerita yang diunggah oleh salah satu akun tersebut belum secara gamblang menyebutkan perusahaan mana, namun banyak yang mengindikasikan bahwa perusahaan tersebut adalah The Goods Dept.

Tak hanya The Goods Dept, nama brand Erigo juga dikaitkan dengan kasus pemaksaan pengunduran diri ini.

Hingga berita ini diturunkan, dua brand tersebut belum memberikan keterangan.

Baca juga: The Goods Dept dan Erigo Trending, Diduga Paksa 30 Karyawan Resign hingga Ganti Rugi Ratusan Juta

Lantas siapa pemilik The Goods Dept?

Berita Rekomendasi

The Goods Dept ini dikelola oleh PT. Cipta Retail Prakarsa yang berdiri sejak 2010 lalu.

Kantor PT. Cipta Retail Prakarsa berada di Mampang, Jakarta Selatan.

Dari penelusuran Tribunnews.com, nama Anton Wirjono adalah Founder sekaligus CEO di The Goods Dept.

Hal tersebut ia tampilkan di profil LinkedIn miliknya.

Selain itu, Anton Wirjono juga menjadi pendiri Brightspot Market dan Future10.

Terbaru ini, Anton Wirjono mengadakan Festival Kurasi Produk Lokal Brightspot Market yang diselenggarakan di rooftop Plaza Senayan, Jakarta.

Festival Kurasi Produk Lokal Brightspot Market digelar mulai 3-6 November 2022 mendatang.

Brightspot Market kali ini hadir dengan tema RENEW 2022.

(Tribunnews.com, Renald/Rina Ayu Panca Rini)(Kompas.com/ Agustinus Rangga Respati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas