Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Rekomendasi Ide Gift Lebaran Unik, Pererat Silaturahmi dengan Berbagi

Inilah rekomendasi gift unik lebaran 2023 yang bisa dibagikan pada keluarga hingga kolega.

Penulis: Salma Fenty Irlanda
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Rekomendasi Ide Gift Lebaran Unik, Pererat Silaturahmi dengan Berbagi
Kolase Tribunnews/FloryGift /Pinterest
Ilustrasi - Inilah rekomendasi ide gift lebaran unik untuk berbagi dengan sesama di lebaran 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, inilah waktu yang tepat untuk saling berbagi hadiah.

Hadiah lebaran tak hanya sebagai bentuk kasih sayang, tetapi juga sarana menjaga tali silaturahmi.

Berbagai jenis bingkisan menarik bisa dikirimkan pada keluarga hingga kolega.

Baca juga: 6 Rekomendasi Hampers Lebaran Unik, Ide Tepat dan Bermanfaat

Mengingat perayaan Idul Fitri tidak bisa lepas dari momentum berbagi kebahagiaan bersama keluarga dan orang terkasih.

Apa itu gift atau hadiah lebaran? 

Hadiah lebaran adalah bingkisan berupa barang di dalam wadah atau keranjang sebagai tanda pesan personal kepada orang terdekat di hari raya Idul Fitri.

Bahkan, berbagi gift lebaran bisa juga dilakukan dengan niat bersedekah kepada mereka yang membutuhkan.

BERITA TERKAIT

Apa saja ide gift lebaran 2023 yang bisa kamu kirimkan?

Jika kamu sedang mempersiapkan hadiah lebaran dan mencari rekomendasi parcel atau bingkisan, maka kamu harus mengetahui contoh hadiah lebaran berikut ini.

Berikut Tribunnews rangkum rekomendasi ide gift lebaran 2023:

1. Uang Tunai

Uang tunai atau angpao seolah menjadi tradisi yang wajib diberikan saat momen lebaran.

Biasanya, jelang perayaan lebaran, orang-orang akan sibuk menukarkan uang lama dengan uang baru.

Agar tampak lebih sopan dan elegan, kamu bisa memasukkan angpao ke dalam amplop lebaran.

Ilustrasi amplop lebaran
Ilustrasi amplop lebaran (Tokopedia)

Amplop edisi lebaran banyak dijual menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri atau hari besar tertentu.

Kini kamu bisa dengan mudah mendapatkannya di Tokopedia.

Berbagai amplop lebaran dengan desain unik dan menarik dijual dengan harga terjangkau.

2. Hampers Lebaran

Selain uang tunai, bertukar hampers lebaran juga kini mulai menjadi tradisi jelang perayaan hari raya.

Berbagai jenis hampers bisa kamu bagikan kepada orang-orang kesayangan.

Saat ini, banyak ide hampers menarik yang bisa dibagikan jelang lebaran.

Di antaranya, hampers sembako, hampers alat ibadah, hingga hampers makanan atau snack.

Bahkan, peralatan makan atau alat dapur juga bisa jadi ide hampers yang unik.

Tak perlu repot membungkusnya sendiri.

Kini kamu bisa dengan mudah mendapatkan hampers lebaran melalui aplikasi Tokopedia.

Berbagai hampers cantik siap dikirimkan tanpa repot-repot mengemasnya sendiri.

3. Kartu Ucapan Lebaran

Dari banyaknya jenis ide gift lebaran yang direkomendasikan, memberikan kartu ucapan lebaran bisa jadi sangat bermakna untuk penerimanya.

Banyak desain kartu ucapan lebaran yang dengan mudah diunduh dari internet.

Ucapan yang tulus dari hati tentu akan sampai ke hati penerimanya dengan baik.

Kamu juga bisa menyelipkan kartu ucapan lebaran di antara hampers atau amplop angpao yang kamu bagikan.

Jika tak ingin repot, kamu juga bisa dengan mudah membelinya di Tokopedia.

Tokopedia menyediakan berbagai jenis desain kartu ucapan yang unik dan pastinya elegan.

4. Baju Lebaran

Selain tiga gift di atas, memberikan baju lebaran untuk orang kesayangan juga bisa jadi alternatif ide.

Memakai baju baru saat lebaran mungkin bukan suatu keharusan.

Namun, membuat orang lain bahagia dengan baju baru di hari yang fitri tentu akan meninggalkan kesan yang lebih bermakna.

Kamu bisa memberikan hadiah baju lebaran mulai dari baju koko, gamis, kaftan, hijab, atau mungkin satu set pakaian lengkap.

Berbagi baju lebaran baru mungkin bisa kamu lakukan pada keluarga intimu.

Ilustrasi baju lebaran
Ilustrasi baju lebaran (Tokopedia)

Memakai baju kembar dengan keluarga besar di hari lebaran juga ide yang menarik, bukan?

Selain memberi kesan kompak, tampil dengan baju berwarna senada juga mempercantik foto lebaranmu.

Tertarik berbagi gift lebaran yang mana nih?

(Tribunnews.com/ Salma)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas