Profil Asman Abnur Wakil Ketua Umum DPP PAN Periode 2020-2025, Pernah Jabat MenPAN RB
Profil Wakil Ketua Umum DPP PAN Periode 2020-2025, Asman Abnur. Ia pernah menjadi MenPAN-RB 2016-2018 di Kabinet kerja Jokowi - JK.
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Wahyu Gilang Putranto
"Jadi ya apa pun namanya, saya istilahnya berterima kasihlah sudah diberi kepercayaan dua tahun ini jadi Menpan," kata Asman, Selasa (14/8/2018) dikutip dari Kompas.com.
Baca juga: Profil Bima Arya Sugiarto Ketua DPP PAN Periode 2020 - 2025 yang Juga Wali Kota Bogor
Saat ini Asman Abnur kembali menjabat sebagai anggota DPR RI untuk periode 2019-2024.
Dikutip dari TribunnewsWiki.com, Ayah Asman Abnur, H Aburuddin Hamzah merupakan seorang pedagang emas di Tanjung Pinang dan Batam.
Pada 1977, Asman lulus dari SMEA Tanjung, dan melanjutkan studinya di D3 Fakultas Ekonomi UNAND di bidang Akuntansi pada tahun 1983.
Asman Abnur kemudian melanjutkan pendidikannya di Fakultas ekonomu Universitas Ekasakti Padang untuk meraih gelar sarjana.
Ia melanjutkan studinya di Universitas Airlangga dan mendapatkan gelar S2 Magister Sains (MSi) pada 2004 dan S3 Program Doktor pada 2017.
Baca juga: Profil Eddy Soeparno Sekretaris Jenderal DPP PAN Periode 2020-2025, Wakil Ketua Komisi VII DPR RI
Asman Abnur sempat melanjutkan bisnis orang tuanya berjualan emas.
Kemudian Asman mulai mengembangkan usahanya di bidang lain seperti SPBU, restoran, Bank Perkreditan Rakyat konvensional dan syariah, pusat kebugaran fitness lapangan futsal, apotek, serta money changer.
Selain sebagai pengusaha, Asman Abnur juga mengajar akuntansi di Sekolah Menengah Kejuruan Terapan Atas (SMKTA) Kartini Batam.
Asman Abnur memulai perjalanan politiknya dengan aktif berorganisasi di asosiasi industri di awal 1990an dan menjadi Ketua Asosiasi Perdagangan Valuta Asing Batam (1990-1992).
Asman juga pernah menjabat sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Batam (1995-1998) dan Ketua Kamar Dagang Industri (KADIN) Batam (1999-2004).
Ia juga merupakan Ketua Tim Pengkajian Free-Trade-Zone Batam (2000-2001).
Riwayat Karier
- Pedagang emas, Batam