Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Respons Ganjar Pranowo Soal Potensi Yaqut Cholil dan Andika Perkasa Jadi Bacawapresnya

Ganjar Pranowo merespon kemungkinan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hingga Andika Perkasa jadi bacawapresnya.

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Respons Ganjar Pranowo Soal Potensi Yaqut Cholil dan Andika Perkasa Jadi Bacawapresnya
Tribunnews.com/ Rahmat W Nugraha
Ganjar Pranowo di Jakarta Selatan, Minggu (25/6/2023). Ganjar Pranowo merespon kemungkinan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas hingga Andika Perkasa jadi bacawapresnya 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo merespon kemungkinan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas jadi bacawapresnya.

Terkait hal itu Ganjar Pranowo hanya menjawab singkat semoga ada yang mengusulkan Menang Yaqut jadi bacawapresnya.

"Mudah mudahan, mudah mudahan ada yang mengusulkan," kata Ganjar Pranowo ditemui di Jakarta Selatan, dikutip Senin (26/6/2023).

Menteri Agama H Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut) semringah meninjau lokasi penginapan yang akan diperuntukkan para jemaah haji Indonesia saat wukuf di Arafah saat pelaksanaan puncak haji, Selasa (21/6/2023).
Menteri Agama H Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut) semringah meninjau lokasi penginapan yang akan diperuntukkan para jemaah haji Indonesia saat wukuf di Arafah saat pelaksanaan puncak haji, Selasa (21/6/2023). (Rachmat Hidayat)

Kemudian terkait Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa jadi bacawapresnya.

Ganjar Pranowo juga mengungkapkan hal yang sama.

"Sama, sama, semuanya sama," tegasnya.

Diketahui Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani sebelumnya mengungkapkan bahwa ada wajah-wajah baru yang bisa mendampingi Ganjar Pranowo hadir pada acara puncak Bulan Bung Karno 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu (24/6/2023).

BERITA REKOMENDASI

Sementara itu pada acara puncak BBK 2023 Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa terlihat menghadiri perayaan tersebut di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, pada Sabtu (24/6/2023). Tak hanya itu, Menag Yaqut juga turut hadir.

Bacapres Ganjar Pranowo bersama Eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa di sela-sela acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno 2023 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (24/6/2023).
Bacapres Ganjar Pranowo bersama Eks Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa di sela-sela acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno 2023 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Sabtu (24/6/2023). (Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda)

Andika dan Menag Yaqut terlihat mengenakan batik berwarna merah saat hadir di acara PDI Perjuangan (PDIP) tersebut.

Dia datang bersama dua pengawalnya untuk mengikuti perayaan puncak bulan Bung Karno.

Terlebih, Ganjar dan Andika sempat terlihat kompak bersalam komando saat bertemu di sela-sela acara itu.

Sementara itu Sandiaga Uno yang digadang-gadang sebagai cawapres Ganjar tidak hadir di Senayan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas