Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Punya Kedekatan Ideologis, Partai Gelora Beri Sinyal Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Anis Matta mengatakan Gelora belum memutuskan secara resmi siapa calon presiden (capres) yang akan didukungnya sampai saat ini.

Penulis: Mario Christian Sumampow
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Punya Kedekatan Ideologis, Partai Gelora Beri Sinyal Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Warta Kota/YULIANTO
Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta mengatakan partainya punya kedekatan ideologi dengan Ketum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mario Christian Sumampow

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta mengatakan, partainya punya kedekatan ideologi dengan Ketum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto.

"Secara umum memang ada kedekatan ideologi dengan Pak Prabowo," kata Anis Matta dalam keterangannya, Sabtu (8/7/2023)

Anis Matta menjelaskan Gelora selama ini memiliki semangat politik di mana narasinya senada dengan yang kerap digaungkan Prabowo yakni menginginkan Indonesia menjadi 'Macan Asia'.

Lebih lanjut, ia menjelaskan Gelora selama ini memiliki semangat politik bernama 'Arah Baru Indonesia' dan ingin menjadikan 'Indonesia Superpower Baru' atau lima besar dunia kekuatan global baru setelah Amerika Serikat, Uni Eropa, Rusia dan China

"Narasi 'Macan Asia' dekat dengan narasi 'Indonesia Superpower Baru'," kata dia.

Baca juga: Fahri Hamzah Puji Kinerja Prabowo Subianto Sebagai Menhan, Teruji Sebagai Capres 2024

Meski demikian, Anis Matta mengatakan Gelora belum memutuskan secara resmi siapa calon presiden (capres) yang akan didukungnya sampai saat ini.

BERITA REKOMENDASI

Anis Matta menekankan Gelora nantinya akan memperhatikan aspek kesamaan ideologis dengan calon kandidat ketika menentukan pilihan capres.

"Kedekatan ideologi itu salah satu pertimbangan utama Gelora menentukan capres," tambah dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas