Bertemu Sandiaga Uno, Jokowi Bahas soal Cawapres Ganjar hingga Titip Pesan ke PPP
Menparekraf Sandiaga Uno bertemu empat mata dengan Presiden Jokowi, bahas soal bacawapres Ganjar hingga soal pariwisata.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Suci BangunDS
Di antaranya meminta agar partai berlambang ka'bah itu menjaga narasi politik agar tidak terjadi polarisasi seperti Pemilu sebelumnya.
"Beliau juga menitipkan beberapa pesan kepada saya. Nanti tentunya akan saya sampaikan ke Pak Mardiono."
"Dan ada beberapa harapan juga agar PPP terutama saya yang ada di garis terdepan menjaga narasi politik kita itu jangan sampai kita terpolarisasi, tapi kita bersatu dan kita jaga keutuhan bangsa," pungkasnya.
PPP soal Nama Sandiaga Uno Masuk Bursa Cawapres Ganjar
Sementara, terkait nama Sandiaga Uno yang masuk di bursa cawapres Ganjar, PPP menyambut baik.
Sebab, sebelumnya dalam Rapimnas VI PPP merekomendasikan Sandiaga Uno sebagai bakal cawapres Ganjar Pranowo.
"Kami berkewajiban terus melakukan sosialisasi ke bawah terkait hal ini khsusunya kepda struktur partai dan simpul pemilih," kata Juru bicara PPP Achmad Baidowi, Rabu (26/7/2023).
Awiek, sapaan akrabnya menilai elektabilitas Sandiaga sebagai cawapres potensial, mampu meningkatkan keterpilihan terhadap Ganjar.
"Sandiaga Uno memiliki kriteria yang dibutuhkan sebagai cawapres Ganjar."
"Dan dari aspek elektabilitas terbukti cukup efektif mendongkrak keterpilihan Ganjar, sebagaimana hasil beberapa lembaga survei," ujar Awiek.
Kendati demikian, PPP menyerahkan keputusan cawapres kepada kesepakatan para ketum parpol pengusung Ganjar.
"Khususnya Ibu Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Umum PDIP," tandas Wakil Ketua Bappilu Nasional PPP itu.
(Tribunnews.com/Milani Resti/Chaerul Umam/Taufik Ismail) (Kompas.com/Dian Erika)