Temui Surya Paloh dan Tim 8, Anies Baswedan Sebut Ada Perkembangan Menggembirakan
Bacapres Anies Baswedan sebut ada perkembangan yang dinilai menggembirakan setelah melakukan pertemuan dengan Surya Paloh dan Tim 8 Koalisi Perubahan.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Whiesa Daniswara
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan telah selesai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan Tim 8 Koalisi Perubahan di hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Kamis (24/8/2023) malam.
Tribunnews mencatat pertemuan itu berlangsung selama 4 jam.
Setelah pertemuan, Anies, Surya Paloh dan tim 8 koalisi perubahan sempat menyapa awak media.
Ia menyatakan pertemuan kali ini hanya meminta perkembangan dari masing-masing parpol koalisi perubahan.
Dalam pembicaraan ini, kata Anies, ada perkembangan yang dinilai menggembirakan.
Baca juga: Momen Anies Baswedan Ngobrol Bareng Tim 8 di Lobi Hotel, Langsung Salam Komando
"Jadi kita tadi melakukan pertemuan rutin yang biasa kita kerjakan mengupdate masing-masing menceritakan perkembangan di kawasan masing-masing baik NasDem, Demokrat, PKS dan progressnya sangat menggembirakan," kata Anies dalam konferensi pers.
Ia mengaku bersyukur dengan capaian yang telah dilakukan oleh koalisi perubahan.
Menurutnya, pertemuan tadi juga sekaligus membahas terkait dorongan perubahan yang dibawanya bisa semakin menarik simpati masyarakat.
"Jadi diskusinya memang panjang karena tukar menukar informasi dan saling membagi kabar, saling mendiskusikan ada analytical-nya, ada informatifnya, ada evaluatifnya dan ada juga proyeksinya," jelasnya.
Lebih lanjut, Anies menyatakan pertemuan kali ini juga berlangsung cair dan akrab.
Baca juga: Anies Baswedan: Negara Jangan Berdagang dengan Rakyatnya
Sebaliknya, ada nuansa optimisme yang dibawa masing-masing parpol.
"Jadi sampai akhirnya kita putuskan cukup berhenti di sini, kalau tidak kita bisa terus lagi ini lebih panjang lagi. Tapi seru, guyub, akrab dan sangat penuh dengan nuansa optimisme," tandasnya.
Sebelumnya, beredar sebuah foto yang menunjukkan bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan makan malam bersama dengan Ketum Partai NasDem Surya Paloh dan tim 8 koalisi perubahan pada Kamis (24/8/2023) malam.