Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesan Anies Baswedan kepada Seluruh Relawan Usai Diduetkan dengan Cak Imin di Pilpres 2024

Dia berpesan kepada relawan agar terus berkonsentrasi pada tujuan awal koalisi, yakni membawa perubahan.

Penulis: Reza Deni
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pesan Anies Baswedan kepada Seluruh Relawan Usai Diduetkan dengan Cak Imin di Pilpres 2024
Istimewa
Baliho bergambar Anies Baswedan dan AHY di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (31/8/2023) diturunkan. Anies kini berpesan kepada relawannya untuk tenang dan konsentrasi melakukan perubahan. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan akhirnya memberikan pernyataan usai diumumkan berpasangan dengan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin di Pilpres 2024.

Apalagi setelah itu Partai Demokrat mencabut dukungan.

Anies kemudian menyampaikan pesan kepada para relawannya.

Menurut Anies, dinamika ini jangan sampai memecah konsentrasi relawan.

"Buat seluruh relawan, mari kita terus konsentrasi pada usaha kita untuk melakukan perubahan," terang Anies dalam video yang diterima, Sabtu (2/9/2023).

Baca juga: Mengenal Sejarah Hotel Yamato Surabaya, Lokasi Deklarasi Duet Anies-Cak Imin Siang Ini

Dia berpesan kepada relawan agar terus berkonsentrasi pada tujuan awal koalisi yakni membawa perubahan.

Berita Rekomendasi

"Nanti pada waktunya akan ada penjelasan lengkap (respon dinamika koalisi), sekarang kita fokus untuk melakukan perubahan," kata dia

"Dan ingat kita harus ikhlas artinya dipuji tidak terbang dicaci tidak tumbang, kita jalani Insya Allah ikhtiar kita akan dimudahkan jalannya," lanjutnya

Anies juga berpesan agar seluruh relawan tetap solid serta menjaga stamina dan semangat untuk mengarungi perjuangan ke depan.

"Jaga semangat, terus solid," tandasnya.

Adapun DPP PKB resmi menerima tawaran Partai NasDem untuk berkoalisi mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden.

Sekjen PKB Hasanudin Wahid mengatakan PKB menerima tawaran tersebut dan Muhaimin Iskandar sebagai cawapres.

Keputusan itu didapat dari hasil rapat pleno, elite PKB di Kantor DPW PKB Jatim, pada Jumat (1/9/2023).

"Lamaran partai NasDem kepada Ketua Umum kami Gus Muhaimin bersama-sama maju Pilpres 2024 dengan saudara Anies Baswedan. Jadi keputusannya adalah kami menerima baik tawaran partai Nasdem,” kata Hasanuddin.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas