Puji Jokowi yang 2 Kali Kalahkan Dia, Prabowo Sebut Orang Solo Luar Biasa
Prabowo Subianto kembali memuji Presiden Jokowi yang sudah dua kali mengalahkannya.
Penulis: Febri Prasetyo
Editor: Sri Juliati
Diketahui, Prabowo sudah dua kali dikalahkan oleh Jokowi dalam pilpres, yakni Pilpres 2014 dan 2019.
Pada Pilpres 2014 Prabowo bahkan membawa hasil hasil penghitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kepada Mahkamah Konstitusi (MK) untuk disengketakan. MK tetap memutuskan bahwa Jokowi menang.
Lima tahun kemudian Prabowo kembali dikalahkan Jokowi. Selepas penghitungan KPU, terjadi sejumlah kerusuhan karena Prabowo menolak mengakui kekalahannya.
Cawapres Prabowo saat itu, Sandiaga Uno, memilih mengakui kekalahan. Kemudian, Prabowo akhirnya menerima hasil Pemilu 2019.
Pada Pilpres 2024, Prabowo kembali maju sebagai capres untuk kali ketiga. Prabowo memilih berduet dengan putra sulung Jokowi sekaligus Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka.
Jalan Gibran untuk menjadi cawapres Prabowo terbuka setelah MK mengeluarkan putusan yang membolehkan capres dan cawapres berusia kurang dari 40 tahun asalkan sudah berpengalaman menjadi kepala daerah.
Baca juga: Prabowo Bersama Gibran Sudah Siapkan Strategi Transformasi, Tegas Nyatakan Lanjutkan Program Jokowi
Puji kebijakan Jokowi
Sekitar sepekan sebelumnya, Prabowo juga memuji Jokowi perihal kebijakannya. Menurut Prabowo, Jokowi berhasil melakukan pembangunan agar Indonesia mampu mandiri.
"Landasan yang sudah kuat sudah dibangun oleh Pak Jokowi dibangun bata demi bata, batu demi batu, kebijakan demi kebijakan, semua lnya menuju kepada Indonesia yang berdiri di atas kaki kita sendiri," ujar Prabowo ketika menyambut relawan Jagat Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Kamis malam, (19/10/2023), dikutip dari Tribunnews.
Prabowo yang kini berduet dengan Gibran mengaku siap melanjutkan kebijakan Jokowi apabila berhasil terpilih sebagai presiden tahun depan.
Kemudian, putra begawan ekonomi Sumitro Djojohadikusumo itu mengatakan akan bekerja keras agar setiap anak Indonesia terjamin gizinya.
Dia mengaku siap berjuang keras menjamin setiap anak Indonesia memiliki gizi yang cukup.
"Saya apabila diberi kepercayaan, kalau saya bersama tim saya diberi mandat saya akan meneruskan strategi Pak Jokowi dan saya akan berjuang keras dan menjamin setiap anak Indonesia makan cukup dengan gizi yang cukup, tidak boleh ada anak Indonesia yang tidak minum susu," ujarnya.
Baca juga: Bahlil Lahadalia: Pemimpin Sejati Tak Boleh Diatur Siapapun, Figur itu Hanya Ada pada Pak Prabowo
(Tribunnews/Febri/Igman Ibrahim) (Warta Kota Live/Alfian Firmansyah)