Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dereten Pejabat Negara Diterpa Isu Tak Sedap Jelang Pemilu: Dari Luhut, Ketua KPK hingga Jaksa Agung

Bahkan Presiden Jokowi juga tak henti-hentinya diterpa sejumlah isu yang soal politik jelang Pilpres 2024.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Dereten Pejabat Negara Diterpa Isu Tak Sedap Jelang Pemilu: Dari Luhut, Ketua KPK hingga Jaksa Agung
Foto Kolase Tribunnews.com
Deretan pejabat negara yang dilanda isu tak sedap jelang Pemilu 2024. 

Baca berita terkait selengkapnya : Jaksa Agung Disebut Dipanggil "Papa" oleh Artis Celine Evangelista, Kejagung: Sudah Dianggap Anak

2. Anggota BPK 

Kabar tak sedap sebelumnya yang melanda Anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Achsanul Qosasi  akhirnya terjawab, terkait penerima dana Rp 40 miliar dalam kasus korupsi proyek BTS Kominfo.

Kejaksaan Agung akhirnya menetapkan Achsanul Qosasi  tersangka dugaan korupsi proyek menara base transceiver station (BTS) 4G.

Eks Politisi Partai Demokrat itu sekaligus dilakukan penahanan, Jumat (3/11/2023).

Achsanul Qosasi tampak mengenakan rompi tahanan berwarna merah muda atau pink didampingi penyidik.

Tangan Achsanul Qosasi terlihat diborgol.

BERITA REKOMENDASI

"Setelah dilakukan pemeriksaan secara intensif dan dikaitkan dengan alat bukti yg telah kami temukan sebelumya, sepakati kesimpulan telah ada cukup alat bukti untuk mebetapkan yang bersangkutan sebagai tersangka," kata Dirdik Jampidsus Kejaksaan Agung, Kuntadi, dalam konferensi pers, Jumat (3/11/2023).

Anggota BPK Achsanul Qosasi mengenakan rompi tahanan di gedung Kejaksaan Agung Jakarta, Jumat (3/11/2023).
Anggota BPK Achsanul Qosasi mengenakan rompi tahanan di gedung Kejaksaan Agung Jakarta, Jumat (3/11/2023). (Tribunnews.com/Ashri Fadilla)

Baca berita terkait selengkapnya: Profil Singkat Anggota BPK Achsanul Qosasi Ditahan Kejaksaan Agung dalam Kasus Korupsi BTS

3.  Luhut Dikabarkan Mundur

Sejak beberapa waktu lalu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves)  Luhut Binsar Pandjaitan dikabarkan mundur dari jabatannya karena sakit.

Luhut akhirnya buka suara dan membantah dirinya  tak akan mundur dari jabatannya sebagai pembantu Presiden Jokowi.


"Saya ndak akan pernah mundur dari Pak Jokowi," tegas Luhut melalui sebuah video yang diunggah di akun media sosial pribadinya, Sabtu (28/10/2023).

Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. (Tribunnews/Reynas)

Baca berita terkait selengkapnya: Luhut Jawab Isu Mundur dari Jabatan Menteri: Saya Tetap Akan Loyal ke Pak Jokowi

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas