Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dereten Pejabat Negara Diterpa Isu Tak Sedap Jelang Pemilu: Dari Luhut, Ketua KPK hingga Jaksa Agung

Bahkan Presiden Jokowi juga tak henti-hentinya diterpa sejumlah isu yang soal politik jelang Pilpres 2024.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Dereten Pejabat Negara Diterpa Isu Tak Sedap Jelang Pemilu: Dari Luhut, Ketua KPK hingga Jaksa Agung
Foto Kolase Tribunnews.com
Deretan pejabat negara yang dilanda isu tak sedap jelang Pemilu 2024. 

4.  Ketua KPK Firli Bahuri

Ketua KPK Firli Bahuri terseret kasus dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Firli telah dua kali diperiksa polisi dalam kasus itu.

Bahkan rumah Firli di Bekasi dan Jakarta digeledah polisi.

Kasus ini sudah masuk penyidikan polisi.

Kasus ini berawal dari adanya pengaduan masyarakat (dumas) ke Polda Metro Jaya soal dugaan pemerasan pada 12 Agustus 2023.

"Untuk pendumas atau yang melayangkan dumas yang diterima 12 agustus 2023 kami menjaga kerahasiaan pelapor untuk efektifitas penyelidikan," kata Direktur Reskrimsus Polda Metro Kombes Ade Safri Simanjuntak kepada wartawan, Kamis (5/10/2203) malam.

Pihak kepolisian membawa koper dan printer saat melakukan penggeledahan di rumah diduga milik Ketua KPK, Firli Bahuri di Jalan Kertanegara nomor 46, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023) (kiri).
Pihak kepolisian membawa koper dan printer saat melakukan penggeledahan di rumah diduga milik Ketua KPK, Firli Bahuri di Jalan Kertanegara nomor 46, Jakarta Selatan, Kamis (26/10/2023) (kiri). (Tribunnews.com Abdi Ryanda Shakti/Ilham Rian Pratama)
BERITA REKOMENDASI

Baca berita terkait selengkapnya soal kasus Frili Bahuri

5.  Isu Kepala BIN Diganti

Renggangnya hubungan Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum PDIP Soekarnoputri mulai berdampak ke mana-mana.

Satu diantaranya munculnya isu Jokowi bakal mengganti Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan.

Informasi yang beredar di kalangan jurnalis, Budi Gunawan akan digantikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman.


Jenderal Dudung sudah  purnatugas pada November 2023, posisinya (digadang) digantikan oleh Letjen TNI Agus Subiyanto yang kini menjabat sebagai Wakil KSAD.

Jika benar Kepala BIN diganti, maka itu akan mengakhiri era kepemimpinan Budi Gunawan di lembaga telik sandi itu, yang dijabatnya sejak September 2016.

Kepala BIN Budi Gunawan (Kiri) dan Presiden Jokowi (Kanan)
Kepala BIN Budi Gunawan (Kiri) dan Presiden Jokowi (Kanan) (Kolase Tribunnews)
Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas