Survei Litbang Kompas: Mayoritas Pemilih Bimbang di Pilpres 2024, Paling Banyak di Jawa Tengah
Peneliti Litbang Kompas Bestian Nainggolan menyatakan, pemilih bimbang atau undecided voters paling banyak dijumpai di Jawa Tengah.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Nuryanti
TRIBUNNEWS.COM - Litbang Kompas telah merilis hasil jajak pendapat terbaru terkait elektabilitas capres-cawapres yang bakal berlaga di Pilpres 2024.
Dalam hasil survei itu, jumlah pemilih bimbang atau undecided voters meningkat dari survei sebelumnya hingga mencapai 28,7 persen.
Adapun kelompok undecided voters dalam survei terdiri dari akumulasi jawaban responden yang menjawab tidak ada, tidak tahu, atau rahasia.
Pemilih yang masih bimbang ini bahkan mengalahkan elektabilitas dua pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Hal itu terekam dalam survei terbaru Litbang Kompas periode 29 November-4 Desember 2023 yang dipublikasikan pada Senin (11/12/2023).
Dari survei Litbang Kompas, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendapatkan 39,3 persen suara.
Pasangan nomor urut 1, Anies-Muhaimin meraih 16,7 persen dan pasangan nomor urut 3, Ganjar-Mahfud 15,3 persen.
Baca juga: Respons FX Rudy soal Ganjar-Mahfud Tempati Posisi Buncit di Survei Litbang Kompas
Pemilih Bimbang Paling Banyak di Jateng
Peneliti Litbang Kompas, Bestian Nainggolan menyatakan, pemilih bimbang paling banyak dijumpai di Jawa Tengah (Jateng).
Nainggolan mengatakan, pemilih bimbang adalah kelompok belum menentukan sikap, tidak tahu, tidak menggunakan haknya atau merahasiakan pilihannya di Pemilu 2024.
"Yang bimbang adalah mereka yang memang belum memutuskan atau memang yang tidak menginginkan tidak mau mengikuti Pemilu mendatang."
"Tapi ada satu faktor di sini, yakni mereka yang memang berubah pilihannya tapi sekarang berubah pilihannya," kata Nainggolan dalam program Satu Meja Kompas TV, dikutip Kamis (14/12/2023).
Nainggolan mengatakan, di Jawa Tengah pemilih bimbang mencapai angka 34 persen.
"Kenapa bimbang? kami mencermati beberapa faktor, salah satunya berdasarkan daerah."