Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hasil Rekapitulasi Kaltim, Prabowo-Gibran Dapat 1,5 Juta Suara, Anies-Muhaimin Posisi Dua

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, unggul dalam rekapitulasi suara Pilpres 2024 di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Hasil Rekapitulasi Kaltim, Prabowo-Gibran Dapat 1,5 Juta Suara, Anies-Muhaimin Posisi Dua
Kolase Tribunnews
Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, unggul dalam rekapitulasi suara Pilpres 2024 di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Mengalahkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, unggul dalam rekapitulasi suara Pilpres 2024 di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Dikutip dari laman KPU, rekapitulasi perhitungan perolehan suara capres-cawapres di Kaltim telah rampung pada Minggu (10/3/2024).

Prabowo-Gibran menang di Kaltim dengan total 1.542.346 suara.

Sementara itu, posisi kedua ditempati paslon nomor urut 01, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

Anies-Muhaimin mendapat total 448.046 suara.

Adapun posisi ketiga ditempati paslon nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Ganjar-Mahfud mendapat total 240.143 suara.

Berita Rekomendasi

Dari 10 kabupaten/kota di Kaltim, Prabowo-Gibran menang di seluruh wilayah.

Hasil rekapitulasi suara Pilpres 2024 di Provinsi Kaltim

  1. Prabowo-Gibran : 1.542.346 suara
  2. Anies-Muhaimin : 448.046 suara
  3. Ganjar-Mahfud : 240.143 suara

Baca juga: Prabowo-Gibran Raup 3.649.651 Suara di Sumatera Selatan Berdasarkan Rekapitulasi KPU

Rekapitulasi suara Pilpres 2024 per Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur

Paser

Prabowo-Gibran : 120.273
Anies-Muhaimin : 37.971
Ganjar-Mahfud : 14.795

Kutai Kartanegara

Prabowo-Gibran : 318.717
Anies-Muhaimin : 76.086
Ganjar-Mahfud : 48.764

Berau

Prabowo-Gibran : 112.617
Ganjar-Mahfud : 13.838
Anies-Muhaimin : 7.860

Baca juga: Sekolah dan Besar di Jogja, Anies Baswedan Justru Raih Suara Terendah di Kota Masa Kecil-Mudanya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas