Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polri Siap Amankan Hasil Rekapitulasi Pemilu 20 Maret Mendatang

Polri siap mengamankan agenda pengumuman hasil rekapitulasi suara Pemilu 2024 pada 20 Maret mendatang.

Penulis: Abdi Ryanda Shakti
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Polri Siap Amankan Hasil Rekapitulasi Pemilu 20 Maret Mendatang
Tribunnews.com/Abdi Ryanda Shakti
Kabaharkam Polri yang juga Kepala Operasi Mantap Brata 2023-2024 memberikan keterangan soal kesiapan pengamanan pengumuman hasil rekapitulasi yang digelar pada 20 Maret 2024 di Mako Korsabhara Baharkam Polri, Depok, Jawa Barat, Kamis (14/3/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Polri siap mengamankan agenda pengumuman hasil rekapitulasi suara Pemilu 2024 pada 20 Maret mendatang.

Kepala Operasi Mantap Brata, Komjen Fadil Imran mengatakan nantinya pasukan gabungan dari unsur Polri akan mengantisipasi dari hal-hal yang tidak diinginkan.

"Satgas preventif yang merupakan bagian dari Operasi Mantap Brata 2023-2024 yang di dalamnya adalah tim intinya Korsabhara Baharkam Polri bersama dengan Polda Metro Jaya sudah mempersiapkan rencana pengamanan," kata Fadil kepada wartawan di Mako Korsabhara Baharkam Polri, Depok, Jawa Barat Kamis (14/3/2024).

Baca juga: Prabowo-Gibran Unggul di 21 Provinsi, Timnas AMIN: Kemenangan Diperoleh dengan Kecurangan TSM

Meski begitu, polisi yang menjabat sebagai Kabaharkam Polri ini tidak merinci soal skema pengamanan yang sudah disiapkan.

Termasuk soal jumlah personel yang akan dilibatkan dalam menjaga keamanan saat pengumuman hasil Pemilu tersebut.

"Kita akan kawal tuntas pleno penetapan hasil pemilu 2024 yang akan dilaksanakan oleh KPU RI pada 20 Maret 2024 ini," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) sedang menggelar rekapitulasi hasil suara Pilpres 2024 tingkat nasional di setiap provinsi.

Terdapat 21 provinsi yang direkapitulasi di tingkat nasional hingga Rabu (13/3).

Berdasarkan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022, rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 15 Februari hingga 20 Maret 2024.

Berikut hasil rekapitulasi tingkat nasional di 21 provinsi yang telah dilakukan KPU.

1. Daerah Istimewa Yogyakarta

Anies-Muhaimin 496.280
Prabowo-Gibran 1.269.265
Ganjar-Mahfud 741.220

2. Gorontalo

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas