Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Dijadwalkan Ikut Buka Puasa Bersama di Markas Golkar, Gibran Diundang?

Prabowo Subianto dijadwalkan akan hadir dalam acara peringatan Nuzulul Quran sekaligus buka puasa bersama dengan DPP Partai Golkar.

Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Prabowo Dijadwalkan Ikut Buka Puasa Bersama di Markas Golkar, Gibran Diundang?
Istimewa
Prabowo Subianto dan Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat pada Kamis (31/8/2023). Prabowo akan menghadiri buka bersama di DPP Golkar. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Capres pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto dijadwalkan akan hadir dalam acara peringatan Nuzulul Quran sekaligus buka puasa bersama dengan DPP Partai Golkar.

Dalam informasi yang diterima Tribunnewscom acara turut dihadiri Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

"Acara peringatan Nuzulul Quran dan buka puasa bersama Keluarga Besar Partai Golkar, yang akan dihadiri Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto bersama Capres Terpilih Prabowo Subianto," tulis informasi tersebut, Jumat (29/3/2024).

Acara peringatan Nuzulul Quran dan buka puasa bersama itu rencananya akan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB.

Adapun perihal lokasinya, acara akan digelar di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat.

Baca juga: Airlangga Mengaku Golkar Belum Diminta Prabowo Siapkan Kader untuk Duduk di Pemerintahan

Kendati demikian belum diketahui, tokoh siapa saja yang akan diundang dalam acara ini, termasuk cawapres pendamping Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming Raka.

Berita Rekomendasi

Hubungan Golkar dengan Gibran menjadi sorotan, karena dalam Pilpres 2024 Golkar menjadi partai yang memberikan rekomendasi untuk putra sulung Jokowi tersebut menjadi Cawapres mendampingi Prabowo Subianto.

Baca juga: Golkar Tegas Tolak Wacana Hak Angket, Ikuti Mekanisme yang Kini Berjalan di MK

Selain itu, berkembang pula isu Gibran akan bergabung dengan Partai Golkar setelah status keanggotaannya di PDIP tidak jelas hingga kini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas