Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Dede Yusuf, Disiapkan Demokrat untuk Maju Pilkada Jakarta, Raih 210 Ribu Suara di Pileg 2024

Dede Yusuf disiapkan oleh Partai Demokrat untuk maju dalam Pilkada Jakarta 2024, begini sosok mantan Wagub Jawa Barat ini.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Sosok Dede Yusuf, Disiapkan Demokrat untuk Maju Pilkada Jakarta, Raih 210 Ribu Suara di Pileg 2024
Tribunnews.com/ chaerul Umam
Ketua DPP Partai Demokrat Dede Yusuf di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (19/3/2024). Dede Yusuf disiapkan oleh Partai Demokrat untuk maju dalam Pilkada Jakarta 2024, begini sosok mantan Wagub Jawa Barat ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, menyebut pihaknya menjalin komunikasi dengan berbagai partai politik untuk melihat potensi Dede Yusuf maju dalam Pilkada Jakarta 2024.

"Dede Yusuf, ya. Ya, tentu kami komunikasinya, tentu terus kami jalin, siapa pun. Tapi tetap aja kami melihat situasi juga."

"Kita kan mau memunculkan ke publik," kata pria yang sekaligus Juru Bicara Demokrat itu kepada awak media, Jumat (19/4/2024).

Menurutnya, Dede memiliki potensi untuk memimpin Jakarta.

Salah satu alasannya ialah karena ia memiliki rekam jejak yang baik dan memiliki loyalitas yang tinggi.

"Bagaimana Kang Dede ini punya potensi, setiap kader-kader yang kami munculkan ke publik itu pasti punya potensi," jelasnya.

"Misalnya, dia kan salah satu yang tingkat pemilihnya tertinggi di Jawa Barat."

Berita Rekomendasi

"Lalu secara keterkenalan juga tinggi, rekam jejak juga bagus, loyalitas juga bagus. Kan begitu," sambung Herzaky.

Lantas siapa sebenarnya sosok Dede Yusuf ini? Berikut profil singkatnya.

Sosok Dede Yusuf

Dede Yusuf Macan Effendi merupakan kader Partai Demokrat. Ia lahir di Jakarta pada 14 September 1966.

Dede Yusuf berprofesi sebagai seorang aktor, sutradara, dan politikus Indonesia.

Baca juga: Demokrat Siapkan Dede Yusuf Maju Pilgub Jakarta 2024, Akan Mulai Jalin Komunikasi dengan Partai Lain

Dilansir laman dpr.go.id, ia merupakan lulusan sarjana Teknik Industri dari Universitas Muhammadiyah Jakarta (2005-2010). 

Ia melanjutkan studi S-2 di Ilmu Pemerintahan, Universitas Padjajaran (2011-2014). 

Kemudian pada tahun 2021, Dede melanjutkan pendidikannya dengan mengambil konsentrasi bidang Administrasi Publik di Universitas Padjajaran. 

Lolos ke Senayan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas