Kunjungi Maruf Amin, Gibran Dapat Petuah soal Sinergitas Presiden dan Wapres: bak Bermain Badminton
Wakil Presiden (wapres) terpilih2024, Gibran Rakabuming Raka, mengunjungi Wakil Presiden RI Maruf Amin, Rabu (24/4/2024) sore.
Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Wakil Presiden (wapres) terpilih2024, Gibran Rakabuming Raka, mengunjungi Wakil Presiden RI Maruf Amin, Rabu (24/4/2024) sore.
Kunjungan Gibran di rumah dinas Maruf Amin itu dilakukan Gibran tepat beberapa jam setelah ditetapkan sebagai wakil presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Seusai pertemuan, Gibran mengatakan bahwa dirinya mendapat sejumlah petuah dari Maruf Amin.
"Alhamdulillah sore hari ini, kami diberikan kesempatan untuk sowan Wapres. Hari ini kami mohon bimbingan, petuah-petuah, petunjuk dari Beliau," ujar Gibran di rumah dinas Wapres, Menteng Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).
Gibran menilai, Maruf merupakan sosok senior yang telah berhasil menjalankan tugas sebagai wapres RI.
Keberhasilan itu, kata Gibran, tak lepas dari sinergitas antara presiden dan wakil presiden yang diibaratkan seperti bermain ganda badminton.
"Di dalam suasananya sangat hangat sekali, Pak wakil presiden menjelaskan bahwa sinergi antara presiden dan wakil presiden itu sangat penting."
"Beliau mengibaratkan seperti bermain di double badminton, jadi harus saling sinergi, saling back-up satu sama lain. Dan juga sekali lagi presiden dan wakil presiden ini harus bisa saling mengisi satu sama lain," kata Gibran.
Di sisi lain, Gibran mengatakan, Maruf juga menekankan pentingnya keberlanjutan dan pemerataan pembangunan di Tanah Air.
"Jadi nanti dari presiden sebelumnya ke presiden yang baru diharapkan ada keberlanjutan."
"Kemudian, mungkin ini sudah pernah saya sampaikan beberapa kali saat kampanye maupun saat debat tentang pentingnya pemerataan pembangunan, tadi juga di-highlight pak wakil presiden," katanya.
Baca juga: Prabowo Sebut PKB Ingin Kerja Sama Lagi dengan Gerindra, Kode Diajak Gabung Masuk Pemerintah?
Sebagai informasi, KPU RI resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih.
Proses penetapan digelar di Kantor KPU RI, Jakarta dan dipimpin oleh langsung Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.
"KPU menetapkan calon presiden dan wakil presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2024-2029 dalam Pemilihan Umum 2024," kata Hasyim, Rabu (24/4/2024).
Prabowo dan Gibran ditetapkan dengan perolehan suara sebanyak 96.214.691 suara atau 58,59 persen dari total suara sah nasional dan memenuhi sedikitnya 20 persen suara di setiap provinsi yang tersebar di 38 provinsi.
Acara penetapan Prabowo-Gibran turut dihadiri oleh pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan para pimpinan partai politik pengusungnya.
Namun, acara ini tidak dihadiri pasangan capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD maupun pimpinan partai politik pengusungnya.
Penetapan tersebut dilakukan pasca-Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2024.
(Tribunnews.com/Milani Resti)