Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PKB Pertimbangkan Usung Anies Baswedan Jika Berminat Maju Lagi di Pilgub Jakarta

Huda mengungkapkan, bahwa sudah ada komunikasi awal antara PKB dengan Anies maupun timnya terkait pilgub Jakarta

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in PKB Pertimbangkan Usung Anies Baswedan Jika Berminat Maju Lagi di Pilgub Jakarta
Tribunnews.com/Rahmat W Nugraha
Ratusan orang memberi ucapan selamat ulang tahun ke-55 kepada mantan calon presiden (capres) Anies Baswedan di kediaman Anies, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2024). Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mempertimbangkanmengusung Anies Baswedan pada pemilihan gubernur (pilgub) Jakarta 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mempertimbangkanmengusung Anies Baswedan pada pemilihan gubernur (pilgub) Jakarta.

Hal itu disampaikan Wasekjen DPP PKB Syaiful Huda, merespons sinyal Anies untuk kembali bertarung di Pilkada Jakarta 2024.

Baca juga: Sindir Niat Maju Pilgub Jakarta, Golkar Ungkit lagi Ucapan Anies Soal Pihak Tak Kuat jadi Oposisi

Huda mengungkapkan, bahwa sudah ada komunikasi awal antara PKB dengan Anies maupun timnya terkait pilgub Jakarta.

"Komunikasi awalan tepatnya, jadi secara tahapan, pkb belum mengeluarkan rekomendasi secara resmi," kata Huda di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (21/5/2024).

"Tapi dari hasil diskusi obrolan dari teman teman kanan kiri mas Anies, kira kira kita akan pertimbangkan mas Anies kalau maju lagi," imbuhnya.

Baca juga: Golkar Sindir Kemungkinan Anies Maju Lagi ke Pilgub Jakarta: Mau Turun Pangkat, Gitu?

Huda mengungkapkan dinamika politik pilgub Jakarta kedepannya bakal makin dinamis.

BERITA REKOMENDASI

Namun hingga saat ini, PKB belum mengeluarkan surat rekomendasi kepada siapapun untuk mengusung calon kepala daerah di Jakarta.

Adapun, diketahui di internal PKB juga ada nama Ida Fauziyah yang berpotensi maju di pilgub Jakarta.

"Kita lihat perkembangannya kayak apa," ucapnya.

"Yang jelas sampai hari ini kita masih punya calon kandidat, yaitu Ida Fauziyah," pungkas Ketua Komisi X DPR RI itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas