Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kala Golkar Usul Jusuf Hamka Jadi Pendamping Kaesang di Pilkada Jakarta, PAN Klaim KIM Belum Sepakat

Zulkifli Hasan mengklaim bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) belum sepakat soal wacana duet Kaesang Pangarep & Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta 2024.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Kala Golkar Usul Jusuf Hamka Jadi Pendamping Kaesang di Pilkada Jakarta, PAN Klaim KIM Belum Sepakat
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas saat ditemui awak media di Kantor DPP PAN, Minggu (14/7/2024). | Zulkifli Hasan mengklaim bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) belum sepakat soal wacana duet Kaesang Pangarep & Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, buka suara terkait adanya usulan dari Golongan Karya (Golkar) untuk mengusung Jusuf Hamka sebagai pendamping Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024.

Pria yang kerap disapa Zulhas itu menegaskan, hingga kini Koalisi Indonesia Maju (KIM), tempat dimana Golkar dan PAN bernaung itu belum memutuskan secara resmi terkait siapa yang akan diusung di Pilkada Jakarta 2024.

Menurut Zulhas, partai-partai yang tergabung di KIM masih mencoba untuk mengusulkan nama-nama yang cocok untuk menjadi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta mendatang.

"Belum, lagi terus (memunculkan nama-nama)," kata Zulhas, Minggu (14/7/2024), dilansir Kompas.com.

Diketahui, PAN masih ingin mengusulkan kadernya sendiri untuk diusung KIM di Pilkada Jakarta.

Salah satunya adalah mengusung anak kandung sekaligus Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Zita Anjani, untuk memperebutkan kursi DKI 1.

Hingga kini, KIM akan terus membicarakan dan mempertimbangkan nama-nama potensial di Pilkada Jakarta, baik nama yang lama atau nama-nama baru yang muncul belakangan ini.

Berita Rekomendasi

"Jadi nanti akan dibicarakan seperti apa koalisinya, nama-nama yang muncul, ada yang baru, ada yang lama," terang Zulhas.

Lebih lanjut, Zulhas menerangkan, sebelumnya KIM sempat membahas soal peluang Eks Gubernur Jawa Barat sekaligus kader Golkar, Ridwan Kamil, untuk diusung di Pilkada Jakarta.

Namun, sepertinya Ridwan Kamil akan berfokus untuk mempertarungkan kursi Gubernur Jawa Barat di Pilkada 2024 mendatang.

"Tapi, sekarang nampaknya RK (Ridwan Kamil) sudah fokus di Jabar. Nanti kita lihat lah perkembangannya seperti apa," ujar Zulhas.

Baca juga: Golkar Usul Jusuf Hamka Dampingi Kaesang di Pilkada Jakarta, Demokrat Ajukan Kader Internal

Golkar Usul Jusuf Hamka Dampingi Kaesang di Pilkada Jakarta

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bersama Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep serta elit partai menggelar konferensi pers usai pertemuan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Kamis (11/7/2024). Pertemuan tersebut merupakan silaturahmi antar kedua partai guna membahas potensi kolaborasi dalam Pilkada serentak 2024. Tribunnews/Jeprima
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bersama Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep serta elit partai menggelar konferensi pers usai pertemuan di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Kamis (11/7/2024). Pertemuan tersebut merupakan silaturahmi antar kedua partai guna membahas potensi kolaborasi dalam Pilkada serentak 2024. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Diketahui sebelumnya, rencana memasangkan Jusuf Hamka dengan Kaesang disampaikan langsung Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.

Airlangga mengatakan rencana itu akan dilakukan apabila Kaesang bersedia maju di Jakarta.

"Untuk mendukung tadi Mas Kaesang, seandainya beliau memilih Jakarta, saya siapkan kader Golkar yang sudah malang melintang di infrastruktur, yaitu Babah Alun (Jusuf Hamka)," kata Airlangga setelah bertemu Kaesang di DPP Golkar, Jakarta, Kamis (11/7/2024).

Dalam kesempatan itu, Jusuf Hamka turut hadir. Dia mengenakan kemeja berwarna kuning.

Sementara itu, Jusuf Hamka mengaku tidak masalah soal perbedaan usia yang jauh jika nantinya wacana dipasangkan dengan Kaesang untuk Pilkada Jakarta 2024.

Menurutnya, duet dengan Kaesang seperti semboyan Tut Wuri Handayani.

"Tut Wuri Handayani (dari belakang memberikan dorongan)," ujar Jusuf Hamka di kawasan Kuningan, Jakarta, Sabtu (13/7/2024).

Baca juga: Jusuf Hamka soal PDIP Anggap Pencalonannya Dampingi Kaesang Hanya Cek Ombak: Tak Masalah

Sebagai informasi, usia Jusuf Hamka yakni 67 tahun sementara Kaesang Pangarep yang lahir pada Desember 2024 genap berusia 30 tahun.

Soal kombinasi usia junior dan senior itu, Jusuf Hamka menyatakan tak bisa menilai.

"Saya enggak bisa menilai, yang menilai pimpinan, saya terima saja," katanya.

Jusuf juga menyebut dirinya harus siap apabila Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartanto nanti memintanya untuk maju mendampingi Kaesang.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Reza Deni/Chaerul Umam)(Kompas.com/Nicholas Ryan Aditya)

Baca berita lainnya terkait Pilkada DKI Jakarta 2024.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas