Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Golkar Beralih Dukung Airin-Ade dari Andra-Dimyati di Pilkada Banten, Demokrat: Pilihan Rasional

Demokrat menilai Partai Golkar melakukan pilihan rasional usai beralih mendukung Airin-Ade ketimbang Andra-Dimyati di Pilkada Banten 2024.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Nuryanti
zoom-in Golkar Beralih Dukung Airin-Ade dari Andra-Dimyati di Pilkada Banten, Demokrat: Pilihan Rasional
Istimewa
Deputi Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani. Demokrat menilai Partai Golkar melakukan pilihan rasional usai beralih mendukung Airin-Ade ketimbang Andra-Dimyati di Pilkada Banten 2024. 

Dia mengungkapkan pengusungan ini menjadi wujud KIM Plus merupakan koalisi yang kompak seperti yang disampaikan Presiden Jokowi dan presiden terpilih, Prabowo Subianto.

"Dan ini seiring disampaikan oleh Bapak Presiden Jokowi dan Bapak Presiden (terpilih) Pak Prabowo bahwa kami di Koalisi Indonesia Maju sangatlah kompak."

"Dan Pak Prabowo di beberapa kesempatan, menyerahkan kepada partai koalisi untuk menentukan sikap politiknya meskipun kita berbeda di Pilkada," kata Bahli di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta pada Selasa (27/8/2024).

Selanjutnya, Bahlil mengungkapkan meski Ade Sumardi merupakan kader PDIP dan menjadi cawagub Airin yang adalah kader Partai Golkar, dia menegaskan Ade tidak akan dipaksa untuk menjadi kader partai beringin.

"Karena itu Pak Ade Sumardi, Ketua (DPD) PDIP (Banten), jangan khawatir kami tidak akan meminta untuk menukar warna baju, untuk baju kuning. Biarkan Bapak bangga menjadi baju merah saja," tuturnya.

Sosok yang juga menjabat sebagai Menteri ESDM itu pun selanjutnya menyerahkan formulir B1KWK kepada Airin dan Ade Sumadi sebagai cagub-cawagub di Pilkada Banten 2024.

Di sisi lain, pada Senin (26/8/2024) lalu atau sehari sebelumnya, Partai Golkar sudah resmi mengusung Andra Soni-Dimyati Natakusumah sebagai cagub dan cawagub Banten 2024-2029.

Berita Rekomendasi

Bahkan, pasangan tersebut telah menerima formulir B1-KWK dari Golkar untuk mendaftarkan diri ke KPU Banten.

Adapun formulir tersebut juga sudah ditandatangani oleh Bahlil.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya atas nama pengurus DPP Partai Golkar dan Golkar Banten menyerahkan rekomendasi ini kepada Pak Cagub, Cawagub."

"Semoga Allah meridai perjuangan dan bisa memenangkan kompeitisi ke depan," tutur Bahlil pada Senin (26/8/2024).

Bahlil pun berharap agar Andra-Dimyati bisa menang di Pilgub Banten dan menyejahterakan masyarakat Banten jika terpilh menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2024-2029.

Sementara, Andra Soni mengungkapkan jika dirinya dengan Dimyati sudah memperoleh pesan dari Bahlil agar membangun sinergi dengan DPD Partai Golkar Banten.

"Bagaimana bisa bekerja sama dengan struktur Partai Golkar untuk memenangkan Pilgub ini. Karena dokumen ini merupakan dukungan resmi Partai Golkar secara institusi kepada pasangan Andra-Dimyati," ujarnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Fersianus Waku)

Artikel lain terkait Pilkada Serentak 2024

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas