Peta Politik Pilkada Jatim 2024: Khofifah-Emil Didukung 15 Parpol, PDIP Siapkan Risma, PKB?
Peta politik Pilkada Jatim 2024: Khofifah-Emil didukung 15 parpol, PDIP siapkan Risma, PKB?
Penulis: Jayanti TriUtami
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur (Jatim) telah membuka pendaftaran peserta Pilkada 2024 sejak Selasa (27/8/2024).
Hingga Rabu (28/8/2024), baru ada pasangan calon gubernur (cagub)- calon wakil gubernur (cawagub) yang mendaftarkan diri di KPU Jatim.
Mereka adalah pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak.
15 Partai Dukung Khofifah-Emil
Khofifah-Emil resmi mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada Jatim pada Rabu (28/8/2024).
Keduanya didukung 15 partai sekaligus dalam Pilkada Jatim mendatang.
Dari 15 partai, 9 di antaranya adalah pemilik kursi di parlemen.
Partai-partai tersebut adalah Partai Golkar, Gerindra, Demokrat, PAN, PKS, PSI, PPP, NasDem, dan Perindo.
Sedangkan 6 partai lainnya yang mendukung Khofifah-Emil yakni Partai Gelora, Partai Buruh, PBB, PKN, Partai Garuda, serta Partai PRIMA.
Saat datang ke KPU Jatim, Khofaih dan Emil kompak mengenakan baju putih dan celana hitam.
Keduanya pun sempat memaparkan visi misi yang ditandatangani dan disaksikan langsung oleh Ketua KPU Jatim, Aang Kunaifi.
Baca juga: PKB Batal Usung KH Marzuki Mustamar di Pilgub Jatim: Beliau Belum Berkenan
"Dari visi misi itu, kami berharap bahwa kehadiran kami 5 tahun ke depan, akan bisa memberikan kemakmuran, keadilan, dan keunggulan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) Jawa Timur untuk menyambut Indonesia Emas 2045," papar Khofifah.
PKB Usung Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim
Sementara itu, PKB dipastikan bakal mengusung Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim pada Pilkada Jatim 2024.
Luluk-Lukmanul dijadwalkan mendaftarkan diri ke KPU Jatim pada Kamis (29/8/2024).
Sebelum mendaftarkan diri ke KPU, keduanya telah menjalai cek kesehatan di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu siang.