Ridwan Kamil Siap Jalani Tes Kesehatan Meski Sempat Temani Istri Sakit Covid-19
Calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil mengaku siap menjalani tes kesehatan pada Sabtu (31/8/2024) meskipun sempat menemani istrinya yang sakit Covid-19
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil mengaku siap menjalani tes kesehatan pada Sabtu (31/8/2024) besok.
Ridwan Kamil diketahui sempat menemani istrinya, Atalia Praratya yang dirawat karena Covid-19.
"InsyaAllah siap," kata Ridwan Kamil seusai mengisi materi dalam Golkar Institute di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Pusat, Jumat (30/8/2024).
Eks Gubernur Jawa Barat itu pun menyatakan saat ini Atalia masih dirawat di rumah sakit.
Dia pun meminta masyarakat waspada terhadap Covid-19.
"(Atalia) Masih di rumah sakit dan mohon izin ke kawan-kawan, Covid masih ada. Istri saya memang satu pasien di rumah sakit," katanya.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil meminta doa agar istrinya bisa cepat sembuh dari penyakitnya.
Dia pun berharap tidak lama lagi istrinya bisa keluar dari ruang isolasi.
Baca juga: Ridwan Kamil Janji Teruskan Program Anies hingga Ahok Jika Terpilih Gubernur Jakarta
"Mudah-mudahan mohon doa, semoga dalam sehari dua hari bisa keluar dari isolasi," ujarnya.
Kabar kurang baik sebelumnya datang dari Atalia Praratya.
Istri Ridwan Kamil yang nampak sedang terbaring sakit.
Kabar tersebut dibagikan Ridwan Kamil lewat cerita di akun Instagramnya, @ridwankamil, Rabu (28/8/2024) malam.
Dalam cerita yang dibagikan Ridwan Kamil, Atalia Praratya sedang terbaring sakit.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.