Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nomor Urut Pilgub Jateng: Andika-Hendi Sebut Soal Persatuan, Luthfi-Gus Yasin Maknai Keberlanjutan

Apa makna nomor urut yang kedua pasangan ini peroleh saat rapat pleno di KPU Jateng, Senin (23/9/2024)?

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Nomor Urut Pilgub Jateng: Andika-Hendi Sebut Soal Persatuan, Luthfi-Gus Yasin Maknai Keberlanjutan
Tribun Jateng/R Trijoko
Paslon Cagub Cawagub Jateng, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dan Ahmad Luthfi-Taj Yasin foto bersama usai pengambilan nomor urut di KPU Jateng, Senin (23/9) malam. 

Saat memberikan sambutan usai pengundian nomor urut Pilgub Jateng 2024 di kantor KPU Jateng, Senin (23/9/2024), Taj Yasin Maimoen mengungkapkan rasa syukurnya yang mendalam setelah mendapatkan nomor urut 2. 

Ia mengaku merasa mendapatkan ridho dari gurunya, yang datang jauh-jauh dari Suriah.

“Saya benar-benar merasa mendapat ridho dari guru saya, jauh-jauh datang dari Suriah,” ucap Taj Yasin dengan penuh haru.

Sebelum berpisah, gurunya sempat berpesan dengan nada penuh makna, “Taj Yasin, kali ini kamu nomor dua.” 

Pesan ini seolah menjadi pertanda bahwa nomor urut yang diperoleh membawa berkah tersendiri bagi perjalanan politiknya bersama Ahmad Luthfi.

Dalam sambutannya, Taj Yasin menegaskan bahwa malam ini mereka resmi menjadi pasangan nomor dua di Pilkada Jateng. 

Namun, ia meyakini bahwa nomor tersebut bukanlah sekadar urutan, melainkan simbol komitmen mereka dalam melayani masyarakat Jawa Tengah.

BERITA TERKAIT

Pada rapat pleno di KPU Jateng pasangan calon Andika Perkasa- Hendrar Prihadi mendapat nomor urut 1. Sementara Ahmad Luthfi-Taj Yasin mendapatkan nomor urut 2. 

Sumber: Tribun Jateng

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas