Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jubir Ungkap Persiapan Pramono Anung dan Rano Karno Hadapi Debat Perdana Pilkada Jakarta Malam Ini

Diketahui tema debat Pilkada Jakarta perdana pada 6 Oktober 2024 telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta. 

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jubir Ungkap Persiapan Pramono Anung dan Rano Karno Hadapi Debat Perdana Pilkada Jakarta Malam Ini
Tribunnews.com/Fersianus Waku
Bakal calon gubernur Jakarta dan Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung - Rano Karno saat ditemui di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin (23/9/2024). 

 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat W Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara Tim Pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno, Iwan Tarigan, mengatakan tema debat perdana Pilkada Jakarta malam ini merupakan pekerjaan sehari-hari dari Pramono-Rano.

Diketahui tema debat Pilkada Jakarta perdana pada 6 Oktober 2024 telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta. 

Tema tersebut bertajuk Penguatan SDM dan Transformasi Jakarta menjadi Kota Global. 

"Tidak ada persiapan khusus karena tema debat hari ini adalah pekerjaan sehari hari Mas Pram ketika beliau aktif menjadi anggota DPR RI selama 4 periode dan Sekretaris Kabinet selama 10 tahun," kata Iwan Tarigan kepada awak media, Minggu (6/10/2024). 


Sementara Rano Karno (Doel), kata Iwan, juga berpengalaman sebagai Wakil Bupati, Wakil Gubernur dan Gubernur Banten.

Berita Rekomendasi

"Mas Pram dan Bang Doel hanya membaca kembali  visi misi dan program kerja yang akan menjadi tema debat hari ini," jelasnya. 

Pramono dan Rano Karno, lanjutnya, tetap melakukan kegiatan sehari -hari seperti bisa jelang debat perdana pilkada Jakarta malam ini.

"Dengan berolah raga pagi dan menerima tamu," tegasnya. 

Diketahui debat perdana Pilgub DKI Jakarta bakal berlangsung Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Utara.

Seperti halnya pilpres lalu, ada 6 segmen nantinya dalam total durasi debat 150 menit yang dibagi atas 120 menit pelaksanaan debat dan 30 menit jeda iklan.

Sebagai informasi, KPU DKI Jakarta telah menetapkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono nomor urut 1, Dharma Pongrekun-Kun Wardana nomor urut 2, dan Pramono Anung-Rano Karno nomor urut 3 pada Pilkada DKI Jakarta. 

Penetapan itu berdasarkan hasil pengundian nomor urut pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta yang dilakukan di Kantor KPUD Provinsi DKI Jakarta, Senen, Jakarta Pusat. 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas