Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pak Bhabin Bripka Andri Hermawan dan Berkah untuk Kakek Usup yang Sebatangkara

Bripka Andri Hermawan, Bhabinkamtibmas Polsek Sagalaherang, Subang membantu merawat kakek Usup yang sebatangkara.

Editor: Setya Krisna Sumarga
zoom-in Pak Bhabin Bripka Andri Hermawan dan Berkah untuk Kakek Usup yang Sebatangkara
TRIBUN JABAR/AHYA NURDIN
Kapolres Subang AKBP Sumarni menyerahkan kunci rumah kepada kakek Usup yang sebatangkara. Rumah barunya dibangunkan jajaran Polres Subang bersama warga Curugagung, Sagalaherang, Kabupaten Subang, Jawa Barat. 

Kakek Usup mengucapkan terima kasih atas bantuan Kapolres Subang AKBP Sumarni, Kapolsek Sagalaherang, dan Kepala Desa Curugagung serta Bhabinkamtibmas Bripka Andri Hermawan.

"Berkat bantuan beliau-beliau tersebut, saya bisa miliki tempat tinggal yang lebih layak untuk menikmati hari tua dan tak tinggal di gubuk lagi. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan bapak dan ibu semua," ucapnya.

Kakek Usup ini sebelumnya tinggal di sebuah gubuk di perbukitan kawasan Kampung Batu Kapur, RT 15/03 Desa Curugagung, Kecamatan Serangpanjang, Kabupaten Subang.

Bripka Andri Hermawan mengatakan, hingga saat ini ia masih membagi waktu dengan Pak RT Zaenal Abidin beserta istrinya, Iin Nurhayati, untuk merawat kakek yang hidup sebatangkara ini.

"Pak Usup ini sudah bercerai dengan istrinya, juga memiliki anak di beberapa daerah, namun tak dirawat anaknya sehingga Pak Usup hidup telantar sebatangkara dan tak memiliki rumah," ujar Andri Hermawan.

Menurut Andri, lebih dari setahun lalu, Pak Usup ditemukan tergeletak di sebuah ruko kosong di jalan dalam kondisi sakit parah dengan kaki membusuk dan tak bisa jalan.

"Pak Usup dulu ditemukan tergeletak di jalan dalam kondisi sakit, kemudian saya bersama warga setempat berinisiatif membawanya ke RSUD Subang untuk menjalani perawatan," kata polisi yang jago modifikasi motor street fighter tersebut.

Berita Rekomendasi

"Setelah sembuh pulang dari rumah sakit, saya mengajak pemerintah setempat dan komunitas Sepeda Balantrak membantu membangunkan rumah yang sangat sederhana banget untuk tempat tinggal sementara Pak Usup."

"Karena tak memiliki sanak saudara dan tempat tinggal di Batu Kapur, akhirnya kami sama-sama bergotong royong rereongan untuk membuatkan tempat tinggal sementara," ujar anggota Polri kelahiran Sumedang tersebut.

"Setelah satu tahun saya rawat bareng-bareng bersama Pak RT dan istrinya, saat ini kondisi Pak Usup sudah mulai sehat sekalipun tak bisa jalan dan melihat."

"Saya serta Bu RT tetap merawatnya dengan penuh kasih sayang seperti orangtua sendiri," ucapnya.

Menurut anggota Polsek Sagalaherang tersebut, yang telah menjuarai puluhan event kontes modifikasi motor tingkat nasional, untuk kebutuhan sehari-hari.

"Saya semampunya memberikan sembako untuk makan sehari-hari Pak Usup."

"Untuk yang ngasih makan dan masak setiap hari dipenuhi oleh Ibu RT yang begitu ikhlas merawat Pak Usup hampir tiap hari karena saya posisi tugas jadi tak bisa setiap hari merawat, namun dua hari sekali saya selalu menjenguknya," katanya.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas