Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polling Litbang Kompas: 79,9 Persen Publik Puas dengan Ganjar di Debat Capres Ketiga

Ganjar mendapatkan nilai 7,4 dalam poin menguasai permasalahan dibandingkan Anies dan Prabowo Subianto.

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Polling Litbang Kompas: 79,9 Persen Publik Puas dengan Ganjar di Debat Capres Ketiga
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan bersama calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo saat debat calon presiden Pemilu 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). Debat ketiga Pemilu 2024 diikuti tiga capres dengan tema Pertahanan, Keamanan, Hubungan internasional, dan Geopolitik. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil polling Litbang Kompas usai debat capres ketiga, menunjukkan calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo dinilai menjadi capres yang paling menguasai permasalahan dibanding 2 capres lainnya.

Ganjar mendapatkan nilai 7,4 dalam poin menguasai permasalahan. Disusul capres nomor urut 1 Anies Baswedan 7,2 persen dan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto 6,9 persen.

Dalam poin ‘menjawab pertanyaan dengan benar dan lugas’, Ganjar dan Anies sama-sama mendapatkan nilai 7,4. Sementara Prabowo ada di posisi buncit dengan raihan 6,9 persen.

“Penilaian kandidat capres dalam hal berikut dari skala 1 (sangat buruk) sampai 10 (sangat baik),” bunyi polling itu, dilihat Senin (8/1/2024).

Mayoritas responden pun menyatakan puas dengan penampilan debat Ganjar dibanding Anies dan Prabowo.

Para responden ditanya ‘Secara umum, puas atau tidak puaskah Anda dengan penampilan capres berikut dalam debat capres ketiga?’.

“Tingkat kepuasan pada penampilan Anies 71,4 persen, Prabowo 48,9 persen, dan Ganjar 79,7 persen,” lanjut poling tersebut.

Berita Rekomendasi

Adapun polling ini dilakukan pada 7 Januari 2024 pukul 19.30 sampai 20.00 WIB dengan melibatkan sebanyak 210 responden dari seluruh Indonesia lewat wawancara.

Sampel ditentukan secara acak dari responden panel Litbang Kompas, sesuai proporsi jumlah penduduk di setiap provinsi.

Polling Litbang Kompas usai Debat capres, Minggu (7/1/2024).
Polling Litbang Kompas usai Debat capres, Minggu (7/1/2024). (HO/WartaKota)

Tingkat kepercayaannya 95 persen dengan margin of error kurang lebih 6,76 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.

Sebagai informasi, debat ketiga Pilpres 2024 berlangsung dengan tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, geopolitik, dan politik luar negeri. 

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Polling Litbang Kompas Usai Debat Capres, Ganjar Paling Kuasai Permasalahan dan Lugas Menjawab, .

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas